Nasdem 'Ngeles' Pura-Pura Gak Tahu Cak Imin Cawapres Anies Baswedan

Nasdem 'Ngeles' Pura-Pura Gak Tahu Cak Imin Cawapres Anies Baswedan

Pidato Surya Paloh di acara Apel Siaga NasDem, Minggu 16 Juli 2023--Instagram NasDem

Cak Imin Cawapres Anies Baswedan - Di tengah hebohnya pemberitaan Surya Paloh pilih Muhaimin Iskandar atau Cak Imin jadi cawapres Anies Baswedan, pernyataan mengejutkan disampaikan Waketum Partai NasDem Ahmad Ali.

Ia mengaku belum mengetahui soal pernyataan Partai Demokrat soal kerja sama NasDem dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk mengusung pasangan Anies-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin di Pilpres 2024. 

"Ya enggak ngerti, tanya sama Demokrat, Demokrat yang menyampaikan itu seperti apa karena kami sendiri belum dengar," kata Ali di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Kamis 31 Agustus 2023 malam.

Bahkan, dirinya juga menyebut jika belum ada komunikasi antara NasDem dan Demokrat terkait Cak Imin jadi cawapres Anies tersebut. 

Sebelumnya, Partai Demokrat akan mengambil sikap di Koalisi Perubahan untuk Persatuan karena Anies Baswedan menyetujui Muhaimin Iskandar jadi cawapres. 

Sekjen DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengatakan, pengurus Partai Demokrat tengah mengadakan rapat majelis tinggi. 

Hal ini menanggapi keputusan Anies Baswedan yang tiba-tiba setuju Muhaimin Iskandar jadi cawapres. 

Anies setuju dengan kerja sama politik antara PKB dengan NasDem. 

Teuku Riefky menjelaskan, keputusan Anies secara sepihak memilih Muhaimin Iskandar dan menentukan kerja sama NasDem dan PKB tanpa melibatkan Partai Demokrat. 

Teuku Riefky menjelaskan, rapat majelis tinggi Partai Demokrat itu digelar karena kewenangan menentukan koalisi dan calon presiden, calon wakil presiden diputuskan oleh Majelis Tinggi Partai Demokrat.

BACA JUGA:

Teuku Rifky menerangkan, Partai Demokrat mendapatkan informasi dari juru bicara Anies Baswedan, Sudirman Siad yang mengatakan jika Anies setuju dengan kerja sama dengan PKB. 

"Kami mendapatkan informasi dari Sudirman Said, mewakili Capres Anies Baswedan, bahwa Anies telah menyetujui kerja sama politik Partai Nasdem dan PKB untuk mengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar," bebernya. 

Persetujuan Muhaimin Iskandar jadi cawapres Anies Baswedan ini dilakukan secara sepihak atas inisiatif Ketua Umum Nasdem Surya Paloh. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: