Health

Cara Mengatasi Mata Panda dengan Mudah dan Alami

FIN.CO.ID - 2023-05-17 14:30:00

Cara Mengatasi Mata Panda dengan Mudah dan Alami

Cara Mengatasi Mata Panda, Image oleh Victoria_Regen dari Pixabay

Cara Mengatasi Mata Panda dengan Mudah dan Alami - Mata panda adalah kondisi di mana kulit di sekitar mata tampak lebih gelap dari warna kulit wajah. 

Mata panda bisa membuat kamu terlihat lebih tua, lelah, dan tidak segar. 

Penyebab mata panda bisa bermacam-macam, mulai dari kurang tidur, dehidrasi, faktor usia, hingga alergi.

BACA JUGA: Cara Mengatasi Mata Belekan yang Ampuh dan Aman

Untuk mengatasi mata panda, kamu bisa mencoba beberapa cara berikut ini:

Cara Mengatasi Mata Panda #1: Kompres dingin

Kompres dingin bisa membantu mengecilkan pembuluh darah yang melebar di bawah mata dan mengurangi warna gelap.

kamu bisa menggunakan es batu yang dibungkus kain bersih atau kain yang direndam air dingin, lalu tempelkan di bawah mata selama 15–20 menit.

BACA JUGA: Cara mengatasi Mata Berkedut, Kenali Dulu Penyebabnya

Cara Mengatasi Mata Panda #2: Menggunakan bahan alami

Beberapa bahan alami yang bisa digunakan untuk menghilangkan mata panda adalah minyak almond dan gel lidah buaya.

Kedua bahan ini mengandung antioksidan dan antiradang yang bisa mencerahkan kulit dan mengurangi pembengkakan. Oleskan bahan alami ini di bawah mata secara rutin setiap hari.

BACA JUGA: Cara Menjaga Mata Sehat lewat Konsumi Makanan Sehat, Bukan hanya Wortel Lho

Cara Mengatasi Mata Panda #3: Mengompres dengan kantong teh celup

Teh hijau atau teh hitam mengandung kafein dan antioksidan yang bisa memperbaiki sirkulasi darah dan mencerahkan kulit.

Admin
Penulis