UFC: Jelang Debut Resmi, Jeka Saragih Ungkap Rasanya Latihan Intensif di Amerika Serikat

UFC: Jelang Debut Resmi, Jeka Saragih Ungkap Rasanya Latihan Intensif di Amerika Serikat

Petarung MMA Indonesia Jeka Saragih saat diwawancara pada Road to UFC, Minggu, 23 Oktober 2022.-ufc.com-

Jeka Saragih UFC - Petarung Mixed Martial Arts (MMA) Indonesia Jeka Saragih ungkap rasanya latihan intensif di Amerika Serikat jelang debut resmi di Ultimate Fighting Championship (UFC).

Hal itu terungkap berdasarkan pernyataan langsung Jeka Saragih di akun media sosial Instagram resmi Mola Sport.

Diketahui bahwa latihan Jeka Saragih dipimpin langsung oleh sang pelatih Marc Fiore dalam sasana 540 Studio, Amerika Serikat.

"Latihan di sini [Amerika Serikat] yang saya pertama tangkap itu satu disiplin dan mental saya," kata Jeka Saragih.

BACA JUGA:

"Dan banyak lagi teknik-teknik yang belum pernah kita pelajari, kita dapat di sini [Amerika Serikat]," tambahnya.

Selain itu petarung kelahiran Simalungun, Sumatera Utara ini juga merasa bahwa latihan di Amerika Serikat berbeda sekali.

"Teman-teman latihan sebelumnya beda sama sekarang gitu," ucap Jeka Saragih.

"Karena kita berbaur lagi dengan teman-teman baru dan postur-postur yang memang jauh dari kita semua," sambungnya.

BACA JUGA:

Sependapat dengan Jeka Saragih, pelatih Jake juga menilai petarung MMA Indonesia itu alami perubahan yang perlahan tapi pasti.

"Kurasa itu sangat besar. Dia mendapatkan teman sparring dan atmoster tim. Itu hal yang sangat penting," jelas Coach Jake.

Tak hanya itu Jeka Saragihjuga bertekad untuk bisa segera bangkit dari kekalahan terakhirnya jelang debut resmi di UFC.


Final Road to UFC: Ilustrasi Jeka Saragih vs Anshul Jubli.-Screenshot YouTube/UFC - Ultimate Fighting Championship-

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: