Persija Ladeni Persib, Jak Mania Diizinkan Penuhi Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi

Persija Ladeni Persib, Jak Mania Diizinkan Penuhi Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi

Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing-Dokumen Istimewa-

Persija Ladeni Persib, Jak Mania Diizinkan Penuhi Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi - Partai tunda Persija Jakarta melawan Persib Bandung, dipastikan digelar di Stadion Patriot Chandrabhaga Kota Bekasi, Jumat 31 Maret 2023.

Berdasarkan keterangan yang fin.co.id dapat, pihak kepolisian telah memberi izin kepada penonton untuk datang ke stadion mendukung langsung.

"Untuk pertandingan tersebut, penonton memang diperbolehkan, namun hanya untuk suporter Persija Jakarta," kata Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari saat ditemui, Kamis 30 Maret 2023.

Dikatakannya pihak panitia penyelenggara (Panpel) Persija Jakarta melawan Persib Bandung, hanya memberi kuota sebanyak 25.000 penonton.

BACA JUGA:Persija Jakarta Kalah dari Persita Tangerang, Thomas Doll: Saya Tidak Senang

Untuk pengamanan, petugas gabungan Polres Metro Bekasi Kota akan disebar di seluruh titik akses mobilitas dan area Stadion Patriot Candrabhaga.

"Anggota yang kita kirimkan sebanyak 3000 personel, kita tempatkan di titik rawan di sepanjang lokasi untuk kegiatan pertandingan," ujarnya.

Pengawalan juga akan diberikan kepada Bus maupun seluruh pemain Persib Bandung, yang masuk ke wilayah Kota Bekasi dan Stadion.

"Kita siapkan pengawalan pengamanan khusus, untuk semua tim baik Persib Bandung maupun Persija Jakarta," terangnya.

BACA JUGA:Klasemen Liga 1 2022/2023 Terbaru: Persija Gagal Dekati Persib, Bali United Pepet Borneo FC

Kompol Erna Ruswing Andari memastikan, seluruh penonton yang masuk ke Stadion akan diperiksa secara ketat serta disiapkan peralatan deteksi khusus.

"Disiapkan personel, setiap penonton dilakan pemeriksaan ketat, dimana kalau bawa barang-barang yang dilarang mereka tidak akan boleh masuk," tuturnya.

Pihaknya secara tegas meminta suporter Persib Bandung, untuk tidak hadir ke Stadion Patriot Candrabhaga saat pertandingan besok.

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tuahta Aldo

Tentang Penulis

Sumber: