Tiket Kereta Lebaran 2023 Daop 3 Cirebon Baru Terjual 12 Persen, Masih Tersedia 92.279 Tiket Kereta Lebaran

Tiket Kereta Lebaran 2023 Daop 3 Cirebon Baru Terjual 12 Persen, Masih Tersedia 92.279 Tiket Kereta Lebaran

Penumpang saat akan melakukan "boarding pass" di stasiun Cirebon, Jawa Barat. --

Tiket Kereta Lebaran 2023 Daop 3 Cirebon Baru Terjual 12 Persen, Masih Tersedia 92.279 Tiket Kereta Lebaran

Tiket kereta api mudik Lebaran 2023 di Daop 3 Cirebon masih tersedia 92.279 tempat duduk dari 104.862 yang disiapkan.

Dengan kata lain, tiket mudik kereta api pada masa angkutan Lebaran 2023 masih tersedia 88 persen atau sebanyak 92.279 tiket kereta lebaran.

BACA JUGA:Mudik Lebaran 2023, Tol Trans Jawa masih Jadi Pilihan Utama, Jalur Alternatif Harus Dipertimbangkan

"Tiket yang kami sediakan masih sangat banyak, karena baru 12.583 yang terjual," kata Manajer Humas KAU Daop 3 Cirebon Ayep Hanapi di Cirebon, Kamis 23 Maret 2023.

Menurut Ayep Hanapi, tiket kereta Lebaran 2023 sebanyak 104.862 tempat duduk untuk melayani masyarakat yang akan bepergian ke Jakarta, Semarang, dan juga Jawa Timur.

Ia menjelaskan sampai hari ini, Kamis 23 Maret 2023, tiket kereta api yang beroperasi di Daop 3 Cirebon, baru terjual 12.583 atau 12 persen dari yang disediakan.

Ia mengatakan, masyarakat tidak perlu khawatir kehabisan tiket kereta lebaran, karena tiket masih tersedia sangat banyak.

BACA JUGA:Pejabat dan ASN Wajib Dilarang Buka Bersama, Ini Sanksinya Jika Masih Nekat

"Tiket baru terjual 12 persen, berarti masih ada 88 persen lagi yang tersedia untuk masa angkutan Lebaran 2023," tuturnya.

Ayep menambahkan, jumlah tiket kereta lebaran yang disediakan itu untuk kereta api reguler sebanyak 95.172 tempat duduk, dan 9.690 lainnya merupakan tiket kereta api tambahan.

Untuk pemesanan tiket kereta api pada masa angkutan Lebaran 2023 dapat dibeli melalui aplikasi KAI Access, web kai.id, serta seluruh channel resmi penjualan tiket KAI lainnya.

Untuk tiket kereta api di wilayah Daop 3 Cirebon yang menjadi favorit para penumpang yaitu tujuan Jakarta, terutama pada H+1 sampai H+3 Lebaran 2023.

BACA JUGA:Jokowi Minta Pejabat dan ASN Tidak Buka Puasa Bersama, Rahmad: Masih Masa Transisi Pandemi

"Yang paling banyak terjual itu untuk ke arah Jakarta, terutama arus balik Lebaran," katanya.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: