Sepakbola

Timnas U-20 Indonesia Kalah dari Selandia Baru, Shin Tae-Yong Akui Masih Miliki Masalah Finishing

fin.co.id - 20/02/2023, 16:26 WIB

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Timnas U-20 Indonesia Kalah dari Selandia Baru, Shin Tae-Yong Akui Masih Miliki Masalah Finishing - Timnas U-20 Indonesia takluk 1-2 dari Selandia Baru pada turnamen persahabatan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu, 19 Februari 2023.

Shin Tae-Yong mengakui lini depan timnas U-20 masih memiliki masalah finishing atau penyelesaian akhir.

BACA JUGA: Klasemen Liga 1 2022/2023 Pekan 25: PSM Mantap di Puncak, Persib dan Persija Saling Kejar

BACA JUGA:Top Skor Liga 1 2022/2023 Sampai Pekan 25: Dikuasai Pemain Asing Termasuk Bomber Persib Memimpin

"Jadi setiap hari latihan juga tetap hari ini terjadi masalah di finishing. Jadi untuk itu coach Shin termasuk para pemain pastinya akan berusaha untuk memperbaikinya, jadi selain kata usaha ya tidak ada lagi solusi," ujar Shin Tae-Yong.

Sebenarnya, pada laga tersebut timnas U-20 Indonesia sempat memberikan beberapa ancaman berbahaya ke gawang Selandia Baru.

Hanya saja, peluang demi peluang yang dimiliki Rabbani Tasnim dan Frengky Missa selalu gagal berbuah gol.

satu-satunya gol timnas Indonesia didapat berawal dari tendangan sudut yang berhasil ditanduk Muhammad Ferrari untuk memperkecil ketertinggalan.

BACA JUGA: Usai Emir Qatar, Kini Giliran Miliarder Inggris Ajukan Tawaran Beli Manchester United

Shin Tae-Yong menuturkan, selain penyelesaian akhir yang masih dirasa kurang dari skuad U-20 Indonesia adalah perihal kesalahan memberi operan.

Para pemain timnas U-20 disebutnya masih terlalu mudah kehilangan bola akibat operan yang buruk.

Sementara itu, kehadiran Marselino Ferdinan untuk memperkuat timnas pada kompetisi Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 sangat dinantikan.

Marselino yang merupakan pemain inti di timnas U-20 saat ini masih bergabung dengan klubnya di Belgia, KMSK Deinze.

BACA JUGA: Mantan Pemain Newcastle United dan Chelsea Christian Atsu Dikonfirmasi Meninggal Dunia

"Dari staf pelatih kita sudah lakukan video meeting dengan klubnya tiga hari yang lalu, dan mereka minta beberapa berkas dari federasi, dalam hal ini saya juga setuju dengan memberikan berkas-berkas tersebut, tetapi sampai saat ini belum ada jawaban dari klubnya," ujar Shin.

Admin
Penulis
-->