Balon Putih

Balon Putih

Politikus Partai Republik Marjorie Taylor Greene membawa balon putih ke sidang DPR untuk menyindir lambatnya pemerintah AS menembak balon udara milik Tiongkok yang terang di willayah udara AS. -FOTO: TWITTER @kadiagoba--

Pesawat balon udara punya banyak kelebihan dibanding pesawat militer. Tentu ada juga kelemahannya. Ia pun menyarankan agar Indonesia juga mulai melirik balon. Beda dengan pesawat balon bisa tinggal menetap di suatu lokasi. Sampai pun bertahun-tahun. Ini sangat tepat untuk menjaga laut Indonesia yang begitu luas.

Mengapa balon Tiongkok itu bisa terbang sampai melintasi Amerika? "Banyak hal yang bisa menjadi penyebab. Bisa karena ada masalah di autopilot, engine, dan electrical," katanya. "Bisa juga sensor location-nya error," tambahnya.

Ia mengatakan teknologi balon Tiongkok sudah sangat maju. Di Airbus masih menggunakan bahan bakar fosil. Tiongkok sudah pakai solar cell. "Airbus baru akan memulai dengan solar cell," katanya.

"Di Airbus kini sedang dalam masa peralihan untuk meninggalkan energy fosil  ke energi hidrogen. Tujuannya untuk mengurangi CO2," ujar sahabat Disway itu.

"Langka berikutnya baru menuju ke solar cell. Khususnya di proyek  LTA (Lighter Than Air) yang relatif  lebih kecil kebutuhan energinya," katanya.

Energi yang didapat dari solar cell sama dengan energi yang dipasok dari baterai. Yakni berupa listrik untuk menggerakkan motor seperti di Tesla.

Setidaknya, Amerika kini dapat info itu: teknologi balon Tiongkok sudah menggunakan solar cell. Itu berarti berat balon tersebut sudah sangat minimal. Amerika juga mengetahui bahwa balon tersebut ternyata diluncurkan dari pulau Hainan. Dari sinilah Amerika menduga bahwa balon tersebut ''balon militer yang diberi baju sipil". Hainan adalah pangkalan angkatan laut Tiongkok yang terbesar.

Di bidang balon pun Tiongkok sudah di barisan paling depan. (*)

 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber:

Berita Terkait

Jaga Hati

2 hari

Nilai 95

1 minggu

Nilai Nol

1 minggu

Perang Bukan

1 minggu

Fokus Tiga

1 minggu