Ketua MUI Geram Soal Ustazah Nadia Disawer Penonton Saat Lantunkan Alquran: Ini Haram

Ketua MUI Geram Soal Ustazah Nadia Disawer Penonton Saat Lantunkan Alquran: Ini Haram

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat (2020-2025) Muhammad Cholil Nafis.-Instagram/@cholilnafis-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), Cholil Nafis geram soal Ustazah Nadia Hawasy yang disawer oleh penonton saat lantunkan Alquran.

Cholil Nafis menyampaikan jika tidankan menyawer merupakan hal yang salah dan tidak menghormati majelis.

Cholil Nafis meminta acara tersebut untuk dihentikan karena perbuatan sawer adalah haram dan melanggar nilai keseopanan .

Ia sampaikan hal tersebut melalui akun Twitternya @cholilnafis.

BACA JUGA:Denny Siregar Tertawakan Pendeta Saifuddin Ibrahim Tersangka Penistaan Agama Jadi Pemulung di AS

BACA JUGA:Viral! Video Pria Kalimantan Selatan Pamer Saldo ATM Rp500 Triliun, Sebut-sebut Presiden Jokowi

"Ini cara yg salah dan tak menghormati majelis. Perbuatan haram dan melanggar nilai2 kesopanan. Hentikan acara dan perbuatan seperti ini," tulis Cholil Nafis dikutip fin.co.id dari aku Twitternya.

Cholil Nafis minta kepada tokoh masyarakat dan ulama untuk menolak tradisi tersebut karena bertentangan dengan ayat yang dibaca qori'ah.

"Mhn ulama dan tokoh masyarakat menolak ini dan jangan menganggap ini tradisi yg baik. Jelas cara ini bertentangan dg ayat2 yg dibaca qori’ah," tutupnya.

Sebelumnya, Ustaz Hilmi Firdausi membagikan sebuah video seorang penonton menyawer seorang ustazah Nadia Hawasy ketika lantungkan Al-quran atau qori'ah.

BACA JUGA:Reaksi Ustaz Hilmi Lihat Seorang Ustazah Disawer oleh Penonton: Ini Tilawatil Qur'an Bukan Dangdutan

BACA JUGA:Arti Who Tf Are U Bahasa Gaul Tiktok, Awas Bermakna Kasar!

Dalam video tersebut, tampak Ustazah Nadia tengah duduk di atas panggung untuk bersiap melakukan qori'ah.

Disamping Ustazah Nadia terlihat seorang pria memakai baju koko biru serta sarung memberikan uang kepada ustazah dengan cara disawer.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: