Daftar Makanan dengan Kolesterol Tertinggi, Awas Penyakit Jantung

Daftar Makanan dengan Kolesterol Tertinggi, Awas Penyakit Jantung

Daftar Makanan dengan Kolesterol Tertinggi, Image oleh Mohamed Hassan dari Pixabay--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Daftar makanan kolesterol dengan tertinggi penting untuk Anda kenali.

Mengapa demikian, karena menurut pakar kesehatan, angka kolesterol sangat krusial untuk menunjukkan risiko seseorang terkena penyakit jantung.

Sebab itu penting untuk mengenali daftar makanan dengan kolesterol tertinggi.

Hal itu disampaikan pakar dari Preventive Cardiology Consultants sekaligus pendirinya, Elizabeth Klodas, MD.

BACA JUGA:Obat Penurun Kolesterol Tinggi yang Aman

Lalu daftar makanan dengan kolesterol tertinggi apa saja?

Well, Elizabeth Klodas membagikan daftar makanan dengan kolesterol tertinggi.

Dalam daftarnya ada empat makanan dengan kolesterol tinggi yang harus dihindari semua orang.

Seperti dilansir Medical Daily, salah satu yang masuk daftar makanan dengan kolesterol tertinggi adalah daging olahan.

Pakar kesehatan sudah sedari dulu mengingatkan orang tentang ruginya makan daging olahan, seperti bacon dan hot dog.

BACA JUGA:Lada Hitam Dapat Membantu Kontrol Diabetes dan Kolesterol

Menurut data Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), daging olahan mengandung natrium, lemak jenuh, dan karsinogen.

Selanjutnya, daging merah. Klodas menegaskan bahwa daging merah, termasuk burger, iga, steak, dan potongan daging babi, mengandung lemak jenuh dan meningkatkan kadar kolesterol.

Namun, karena hampir tidak mungkin bagi banyak orang untuk menghindarinya, dia menyarankan untuk makan daging merah setidaknya seminggu sekali.

Makanan yang digoreng juga masuk dalam daftar makanan dengan kolesterol tertinggi.

Menggoreng makanan biasanya meningkatkan jumlah kalori karena lemak jenuh atau trans dan kolesterol,diserap oleh makanan selama proses tersebut, ungkap Klodas.

BACA JUGA:Penderita Kolesterol Tinggi Boleh Makan Gorengan, tapi Minyaknya Pilih yang seperti Ini

Selain itu, makanan yang dipanggang seperti biskuit, cake, dan kue kering karena biasanya padat kalori dan rendah nutrisi.

Hidangan ini juga mengandung banyak gula dan lemak jenuh yang menyebabkan kadar kolesterol tinggi dalam tubuh.

Klodas menegaskan bahwa cara terbaik untuk menjaga kesehatan jantung adalah dengan menjauhi makanan pemicu kolesterol tinggi tersebut. Dia menyarankan makan pilihan yang lebih sehat.

Alih-alih daging merah, pilihlah protein tanpa lemak dari ikan, singkirkan makanan yang digoreng dan pilih kangkung atau brokoli. Untuk makanan olahan, tidak ada alternatif yang lebih baik selain menghindarinya.

Sedangkan untuk makanan yang dipanggang, cara terbaik adalah memanggangnya di rumah dan mengontrol jumlah lemak dan gula yang digunakan.

Demikian daftar makanan dengan kolesterol tertinggi, semoga bermanfaat,

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Makruf

Tentang Penulis

Sumber: