Anda Positif Alami Gangguan Ereksi, jika Punya Ciri-ciri Berikut

Anda Positif Alami Gangguan Ereksi, jika Punya Ciri-ciri Berikut

JAKARTA - Anda pastinya sudah sering mendengar soal disfungsi ereksi, atau ketidakmampuan pria dalam mendapatkan ereksi. Namun pertanyaannya, apa ciri-ciri dari disfungsi ereksi itu sendiri, hingga Anda dapat memastikan bahwa Anda memang mengalaminya atau tidak? Well, menurut ahli, ada beberapa ciri khas yang umumnya ditunjukan oleh mereka dengan masalah ereksi. “Anda masuk dalam kategori penderita disfungsi ereksi, jika gangguan ereksi ini selalu muncul setidaknya dalam tiga bulan terakhir,” kata Dr. Mafe Peraza Godoy seperti dikutip Men’s Health. Pada kasus ini, mereka yang masuk dalam kategori disfungsi ereksi, tidak mampu mempertahankan ereksinya cukup lama untuk melakukan penetrasi. Pada kebanyakan kasus, lanjut dia, disfungsi ereksi terjadi akibat kecemasan, stress dan sejenisnya, selain juga masalah kesehatan tertentu.(ruf/fin)

admin

Tentang Penulis

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI

google news icon

Sumber: