Dualisme Bamus Betawi Berakhir, Deklarasi Menggunakan Nama Baru pada 22 Desember 2022

Dualisme Bamus Betawi Berakhir, Deklarasi Menggunakan Nama Baru pada 22 Desember 2022

Pertemuan dua Bamus Betawi bersama Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono. (ist)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Dua kubu Bamus Betawi menyatakan telah melebur menjadi satu di hadapan Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Selasa, 6 Desember 2022, di Balai Kota DKI Jakarta.

Penyatuan kedua organisasi kemasyarakatan menandakan tidak ada lagi tarik menarik kepentingan dan saling klaim keabsahan sebagai wadah berkumpulnya ormas Betawi.

Ketua Bamus Betawi 1982 Zainuddin atau yang akrab disapa Bang Oding menyatakan terimakasih kepada Pj Gubernur DKI Heru Budi yang mau menerima audiensi kedua ormas.

BACA JUGA:Usul Dana Hibah untuk 2 Versi Bamus Betawi Ditolak DPRD DKI, Aktivis Budaya: Setuju Banget Distop!

Suasana silaturahmi itu berlangsung dengan penuh keakraban dan harmonis.

"Dalam pertemuan ini, kami pengurus Bamus Betawi 1982 dan Bamus Betawi menyampaikan kepada Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, telah bersatu," ujar Zainuddin di Balai Kota DKI.

Ia mengungkapkan, penyatuan dua organisasi masyarakat Betawi ini akan dideklarasikan pada 22 Desember 2022 di Balai Kota DKI.

”Kami sepakat nama baru dari penyatuan dua ormas ini yakni, Majelis Amanah Masyarakat Betawi," ungkap dia.

BACA JUGA:Bamus Betawi: Di Era Anies Jakarta Damai, Tidak ada Diskriminasi

Menurut dia, para sesepuh, majelis adat, dan ketua ormas Betawi, sudah sepakat menunjuk Deputi Gubernur DKI Marullah Matali untuk memimpin Majelis Amanah Masyarakat Betawi.

Zainuddin menambahkan, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono juga berharap terjalin kerja sama dalam harmoni yang positif dalam membangun kota Jakarta.

"Serta meningkatkan dan melestarikan kebudayaan Betawi," tandas dia.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Darul Fatah

Tentang Penulis

Sumber: