Sejumlah Kader Golkar Dukung Anies Baswedan, Begini Sikap Partai...

Sejumlah Kader Golkar Dukung Anies Baswedan, Begini Sikap Partai...

Relawan Go-Anies yang terdiri dari kader Golkar mengenakan jaket kuning-Net-

JAKARTA, FIN.CO.ID- Sejumlah kader Golkar menyatakan sikap mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) pada pemilihan presiden 2024 mendatang. 

Padahal, Golkar sendiri telah mempersiapkan Airlangga Hartarto sebagai capresnya. 

Sikap sejumlah kader Golkar ini terihat dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Relawa Go-Anies yang digelar di Hotel Bidakara Jakarta pada Ahad 23 Oktober 2022. 

Bahkan, Koordinator Nasional Go-Anies,  Sirajuddin Abdul Wahab masih berstatus sebagai kader Golkar. 

Selain Sirajuddin, hadir pula kader Golkar yang lain, seperti Sofhian Mile dan Andi Sinulingga.

Sirajuddin mengatakan, meskipun dirinya kader Golkar, namun acara tersebut bukan atas nama partai Golkar. Dia mengatakan, apa yang dilakukannya merupakan hak konstitusional.

"Ini menjadi hak konstitusional saya untuk memilih siapapun nanti untuk menjadi presiden di 2024," tegasnya.

Rakernas relawan Go-Anies ini dihadiri oleh 20 perwakilan dari daerah. 

BACA JUGA:Ketum Golkar Didesak Segera Deklarasi Capres 2024

BACA JUGA:Respons Surya Paloh Soal Pidato Jokowi di HUT Golkar

Pihaknya juga segera membuka posko relawan mulai awal tahun 2023 mendatang.

"Jadi yang hadir 20 DPD yang sudah kita bentuk dan kita serahkan mandat, setelah itu teman-teman korda di daerah untuk melakukan pembentukan Go-Anies di tiap provinsi sampai nanti kab/kota, kecamatan, sampai RT/RW," jelasnya.

"Selanjutnya kita akan buka posko relawan yang sukarela. Jadi siapa saja boleh daftar utk jadi bagian dari relawan Go-Anies," tambahnya.

Respon Golkar

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Afdal Namakule

Tentang Penulis

Sumber: