Link Live Streaming Liga 2 2022/2023: PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan

Link Live Streaming Liga 2 2022/2023: PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan

Liga 2: ilustrasi logo PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan.-Twitter/@PSIMJOGJA-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Berikut merupakan link live streaming Liga 2 2022/2023 antara PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan, Selasa, 27 September 2022.

Pertandingan yang menampilkan PSIM Yogyakarta vs Persela Lamongan bakal berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, pukul 15.30 sore WIB.

Bertindak jadi tuan rumah, PSIM Yogyakarta kemungkinan besar bakal menurunkan 11 pemain terbaik mereka untuk bisa meraih tiga poin penuh.

Sedangkan Persela Lamongan diperkirakan juga akan menyiapkan pemain-pemain terbaik guna memenangkan laga kali ini.

BACA JUGA:Puji Permainan TImnas Indonesia, Pelatih Curacao: Mirip Brasil Tapi...

Kepala pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto mengatakan jika usai laga melawan Persekat Tegal, tim PSIM Jogja telah melakukan evaluasi khususnya apa yang dirasa kurang saat menghadapi Persekat Tegal beberapa hari lalu.

"Kita punya banyak waktu untuk memperbaiki apa kekurangan saat kita melawan Persekat Tegal, dan persiapan melawan Persela Lamongan," ungkap Erwan dilansir laman resmi klub.

"Apa yang ada di pertandingan melawan Persekat kemarin, secara attacking dan defending kita masih banyak kekurangan, tapi juga tidak bisa kita langsung memperbaiki semuanya," tambahnya.

Saat disinggung mengenai tidak hadirnya suporter PSIM Yogyakarta di laga nanti, Erwan menegaskan para pemain akan tetap tampil all-out di pertandingan melawan Persela meski menurutnya kehadiran suporter memang sangat penting untuk memompa semangat anak asuhnya.

BACA JUGA:Puji Permainan TImnas Indonesia, Pelatih Curacao: Mirip Brasil Tapi...

Di sisi lain kepala pelatih Persela Lamongan Fakhri Husaini turut angkat bicara terkait tidak adanya suporter dalama laga nanti.

"Tentu Persela datang ke Jogja berharap pertandingan ditonton oleh penonton karena pertandingan tanpa penonton seperti sayur tanpa garam," ucap Fakhri, Senin, 26 September 2022.

Kendati demikian Fakhri Husaini enggan ambil pusing terhadap tidak adanya penonton pada laga PSIM vs Persela nanti.

"Jadi, saya kira ada penonton atau tidak ada penonton bagi kami sama saja karena yang dominan menentukan hasil pertandingan adalah 22 pemain di lapangan," beber Fakhri.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: