Daftar Harga Tiket Bus AKAP di Bekasi, Semua Rute Naik Drastis

Daftar Harga Tiket Bus AKAP di Bekasi, Semua Rute Naik Drastis

Bus PO Primajasa berjejer di Terminal Kota Bekasi mengangkut pemudik tujuan Jawa Barat.-Tuahta Simanjuntak-FIN

BEKASI, FIN.CO.ID - Naiknya harga bahan bakar minyak (BBM) jenis solar membuat harga tiket bus Antar Kota Antar Propinsi (AKAP) juga mengalami kenaikan.

Pengurus agen bus AKAP di Bulak Kapal Bekasi Timur Wahyu Ramadhany (25) mengungkapkan, semua jurusan yang berangkat dari Kota Bekasi sudah tidak dijual dengan harga normal.

 (BACA JUGA:Fadli Zon Sampaikan 5 Pernyataan Menyesatkan Jokowi dan Sri Mulyani Terkait Kenaikan BBM)

"Saat ini tiket sudah naik sekitar 25 persen dari harga normal, sesuai dengan kebijakan dari perusahaan kami," ungkap Wahyu Ramadhany saat ditemui fin.co.id Rabu 7 September 2022.

Kenaikan harga itu sudah terjadi sejak tanggal 4 September 2022, usai pengumuman solar naik para pengusaha bus AKAP langsung mengadakan rapat bersama.

"Jadi saat informasi kenaikan harga solar, perusahaan langsung rapat manajemen. Maghrib itu penentuan sudah muncul, akhirnya tanggal 4 harga sudah dijual yang baru," jelasnya.

Imbas dari naiknya harga tiket bus, jumlah penumpang saat ini dalam kondisi menurun dibandingkan minggu sebelum kenaikan harga BBM jenis solar.

 (BACA JUGA:Gibran Rakabuming Bawa Kabar Baik, Akan Ada Penambahan Jumlah Penerima BLT BBM)

"Penumpang pada kaget dan jadi berkurang juga dibandingkan sebelumnya, jadi pada mikir lagi misalkan pada mau pulang hari ini liat harganya jadi mikir lagi di tunda dulu," terangnya.

Meski terjadi kenaikan harga tiket, Wahyu Ramadhany memastikan semua penumpang tetap akan mendapat fasilitas lengkap sesuai dengan normalnya.

Berikut daftar kenaikan harga tiket bus AKAP kebrangkatan dari Kota Bekasi, yang fin.co.id dapatkan secara resmi.

 

Bekasi - Jawa Tengah (Jogja)

Kelas VIP Rp 185.000 jadi Rp 210.000

Kelas Executive Rp 210.000 jadi Rp 250.000

Bekasi - Muria Raya (Kudus & Jepara)

Kelas Executive Rp 210.000 jadi Rp 260.000

 

Bekasi - Jawa Timur (Surabaya)

Kelas Executive Rp 280.000 jadi Rp 320.000

Kelas Sleeper 430.000 jadi 490.000

 

Bekasi - Jawa Timur (Malang)

Kelas Executive Rp 330.000 jadi Rp 380.000

Bekasi - Madura

Kelas Executive Rp 350.000 jadi Rp 400.000

 

Ditemui saat akan berangkat ke Bojonegoro, salah satu penumpang bernama Tamsi (46) mengaku kaget dengan harga tiket yang sudah naik.

"Yang pasti kaget harga tiket naik, kemarin pulang masih Rp 180.000 sekarang sudah jadi Rp 200.000 per orangnya," ucap Tasmi saat ditemui fin.co.id ketika akan berangkat.

Dirinya menjelaskan terbilang sering pulang ke kampung apabila ada acara ataupun rindu keluarga, namun naiknya tiket justru membuatnya bingung.

"Sebenarnya belom waktunya pulang, yang pasti kaget biasanya Rp 200.000 udah termasuk buat beli minum per orang. Lah sekarang ini Rp 400.000 buat dua orang pas, gimana coba," tuturnya.

 

Diketahui sebelumnya Ketua Ikatan Pengusaha Otobus Muda Indonesia (IPOMI), Kurnia Lesani Adnan memastikan, seluruh perusahaan bus AKAP akan melakulan penyesuaian tarif tiket.

"Kami semua pastinya melakukan penyesuaian harga (Kenaikan), untuk jarak pendek berkisar 25%, jarak menengah berkisar 30% dan jarak jauh berkisar 35% - 40%," ungkap Kurnia Lesani Adnan saat fin.co.id Konfirmasi, Minggu 4 September 2022 lalu.

Tidak hanya solar saja Ia menuturkan, sebelum naiknya BBM para pengusaha bus sudah menghadapi naiknya harga onderdil.

Kurnia Lesani Adnan juga menyatakan semua hal yang dihadapi oleh para pengusaha bus, membutuhkan ketegasan dan pengawasan serius dari pemerintah. (Tuahta Simanjuntak)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: