Detik-detik Truk Kontainer Hantam Tower Terekam CCTV, Begini Kronologinya

Detik-detik Truk Kontainer Hantam Tower Terekam CCTV, Begini Kronologinya

Detik detik Truk Kontainer hantam tower -@net2mews-Instagram

Dalam kecelakaan siang hari ini satu unit truk box berwarna putih yang melintas dari Jakarta menuju Bekasi menjadi korban, akibat tertimpa tiang yang ditabrak oleh truk kontainer.

Hingga saat ini petugas gabungan dari Kepolisian, Pemadam Kebakaran, Dishub dan Satpol PP Kota Bekasi tengah melakukan evakuasi kendaraan yang berada di bawah truk kontainer.


Truk pengakut besi yang mengalami kecelakaan di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat -Tuahta Simanjuntak-fin.co.id

(BACA JUGA:Kecelakaan Maut di Bekasi, 10 Orang Meninggal Dunia)

Imbas kecelakaan terlihat lalu lintas arus di lokasi mengalami kemacetan panjang, saat ini kedua jalur dari arah Bekasi menuju Jakarta begitupun sebaliknya sudah dibuka setelah sebelumnya sempat di tutup.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menjelaskan, petugas kepolisian saat ini tengah mendalami penyebab kecelakaan truk kontainer yang menewaskan banyak korban jiwa.

"Kami sedang mendalami, dilihat dari tipe jalan tidak menurun. Kalau dilihat ini ada bekas rem, dan ini menabrak orang yang sedang di halte," ucap Kombes Latif Usman saat ditemui di lokasi kecelakaan, Rabu 31 Agustus 2022.

Dijelaskannya, truk kontainer menabrak tiang pemancar. Kemudian tiang rubuh dan menimpa truk pick up berwarna putih.

(BACA JUGA:Truk Kontainer Muatan Besi Baja Kecelakaan, Arus Lalu Lintas Jalan Sultan Agung Macet Parah )

"Pengendara truk pick up meninggal dunia, karena tiang pemancar sinyal ini jatuh ke jalan dan menimpa kendaraan," jelasnya.

Kombes Latif Usman mengungapkan, korban total mencapai puluhan orang. Sementara yang meninggal dunia terdata 10 orang.

"Jadi korban sampai saat ini adalah secara keseluruhan ada 30, tapi untuk yang meninggal dunia ada 10 orang," ungkapnya.

Saat ini seluruh korban kecelakaan telah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Kota Bekasi dan Rumah Sakit Ananda, sebagian korban merupakan anak Sekolah Dasar.

"Iya ada anak SD karena ini memang tempat halte SD kota baru 2 dan 3, kebetulan lagi menunggu dan sedang berada di halte berkumpul," jelasnya.

Saat ini truk derek milik Dinas Perhubungan Kota Bekasi telah di turunkan guna menarik truk kontainer, nampak petugas gabungan terus mengevakuasi potongan badan korban yang tersangkut di badan truk.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by NET2NETNEWS (@net2netnews)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: