Kapolri Berantas Judi Online dan Narkotika Demi Dapat Kepercayaan Masyarakat

Kapolri Berantas Judi Online dan Narkotika Demi Dapat Kepercayaan Masyarakat

Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo-Akbar Nugroho Permai-antara

JAKARTA, FIN.CO.ID - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo akan ambil tindakan tegas terhadap para pejabat polri yang terlibat judi online. Demi kembali raih kepercayaan masyarakat yang sudah menurun akibat kasus Brigadir J.

Kapolri Sampaikan hal tersebut melalaui video conference kepada seluruh jajaran tingkat Mabes Polri hingga jajaran Polda pada Kamis 16 Agustus 2022.

Lisyto pun menegaskan bahwa tidak akan menoleransi bila ada pejabat Polri yang terlibat dalam tindakan perjuan hingga narkoba.

Bahkan Listyo Sigit tak segan- segan akan melakukan pencopotan terhadap pejabat polri yang ketahuan melanggar.

(BACA JUGA:Siang Ini Mabes Polri Beberkan Hasil Pemeriksaan Putri Candrawathi, Bakal Ada Tersangka Baru?)

"Saya tidak memberikan toleransi kalu masih ada kedapatan, penjabatnya saya copot, saya tidak peduli apakah itu Kapolres, apakah itu direktu, apakah itu Kapolda saya copot, Demikian juga di Mabes tolong untuk diperhatikan akan saya copot juga' kata Jenderal Sigit dalam keteranganya.

Jenderal bintang empat itu menyebutkan, pada beberapa waktu lalu sudah melakuan perintah terhadap jajaranya untuk menindak perjudian.

lanjutnya dia mengingatkan jajaranya agar memberantas segala jenis perjudian tanpa toleransi.

"Saya ulangi, yang namanya perjudian apakah itu judi darat, judi online dan berbagai macam bentuk pelanggaran tindak pidana lainya harus di tindak," ungkapnya.

(BACA JUGA:Kapolri Minta Jajarannya Raih Kembali Kepercayaan Masyarakat)

Selain perjudian, Jenderal Sigit turut meminta jajaranya untuk tegas menindak segaa bentuk kejahatan pelanggaran tindak pidana yang meresahkan masyarakat.

"Mulai dari peredaran narkotika, perjudian baik konvensional ataupub online, adanya pungutan liar (pungli). Ilegal mining, penyalahgunaan BBM dan LPG , Sikap arogan hingga adanya keberpihakan anggota dalam menangani permasalaahn hukum di masyarakat," tuturnya.

Kapolri meminta jajarannya menghindari berbagai pelanggaran yang dapat mencoreng citra institusi.

"Ini terkait dengan masalah kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri dan ini menjadi pertaruhan bersama. Oleh karena itu, hal ini yang tentunya menjadi catatan penting dan saya minta untuk betul-betul bisa ditindaklanjuti," kata Sigit video conference, Kamis 18 Agustus 2022. 

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Ari Nur Cahyo

Tentang Penulis

Sumber: