Jelang Liga 2 Dimulai, FC Bekasi City Resmi Berkandang di Stadion Patriot Chandrabaga

fin.co.id - 13/08/2022, 15:57 WIB

Jelang Liga 2 Dimulai, FC Bekasi City Resmi Berkandang di Stadion Patriot Chandrabaga

Direktur Utama FC Bekasi City bersama Plt Wali Kota Bekasi saat kontrak kerjasama.

BEKASI, FIN.CO.ID - Klub sepakbola FC Bekasi City telah resmi berkandang di Stadion Patriot Chandrabaga Kota Bekasi, dalam mengarungi Liga 2 musim 2022/2023.

Diwakili oleh Direktur Utama Wafa Amri pihaknya telah melakukan tanda tangan kontrak kerja sama, antara Klub dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.

"Iya betul FC Bekasi City resmi berhomebase di Stadion Patriot Candrabhaga untuk 2 musim ke depan," ungkap Wafa Amri kepada fin.co.id saat dikonfirmasi, Sabtu 13 Agustus 2022.

Penandatanganan kontrak tersebut dilakukan oleh kedua pihak, yang dimana dari Pemkot Bekasi diwakili langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tri Adhianto.

(BACA JUGA: Kejari Kabupaten Bekasi Kembangkan Kasus Pungli PTSL Desa Lambangsari, Kemungkinan Bakal Ada Tersangka Baru)

(BACA JUGA:Sudah Tak terpakai, Plt Wali Kota Bekasi Minta Jembatan Lama Curug Antilope Dijadikan Ruang Publik)

"Kami sudah resmi menandatangani perjanjian, terkait izin penggunaan stadion bertaraf internasional tersebut," ucapnya.

Sebagai Direktur Utama dirinya berharap dengan resminya kontrak kerja sama terkait penggunaan stadion, FC Bekasi City bisa mendapati hasil terbaik pada setiap pertandingan kandang.

"Sekarang sudah ada hombase, harapan saya semoga bisa selalu memberikan hasil terbaik pada setiap pertandingan kandang di musim ini,"

Selain itu ia juga memberikan himbauan kepada rekan rekan manajemen, beserta para pendukung FC Bekasi City untuk selalu menjaga seluruh area stadion.

"Harapannya saya setelah kita resmi berhomebase di salah satu stadion terbaik di indonesia, kita bisa sama sama menjaga fasilitas stadion," tuturnya.

Tuahta Simanjuntak

Admin
Penulis