Terkini

Pilihan


Timsus Polri Agendakan Pemeriksaan Ferdy Sambo dan KM Tersangka Kasus Brigadir J Hari Ini

Timsus Polri Agendakan Pemeriksaan Ferdy Sambo dan KM Tersangka Kasus Brigadir J Hari Ini

Irjen Ferdy Sambo --PMJ news

JAKARTA, FIN.CO.ID - Penyidik Tim Khusus (Timsus) Polri mengagendakan pemeriksaan Ferdy Sambo selaku tersangka kasus dugaan pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Kamis, 11 Agustus 2022.

Ini merupakan pemeriksaan perdana yang dilakukan Ferdy Sambo dalam kapasitas sebagai tersangka oleh Timsus Polri.

(BACA JUGA:Ketua RT Ungkap Apa yang Dilakukan Istri Ferdy Sambo Saat Rumah Pribadi Digeledah Timsus Polri 9 Jam)

"Hari ini, penyidik timsus melakukan pemeriksaan terhadap Irjen FS sebagai tersangka di Mako Brimob," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Kamis, 11 Agustus 2022.

Secara paralel, pada kesempatan yang sama penyidik Timsus Polri juga akan memeriksa KM di Gedung Bareskrim Polri. KM juga diperiksa dalam kapasitasnya sebagai tersangka.

"Pemeriksaan kedua dilakukan kepada KM sebagai tersangka di Bareskrim," ujar Dedi.

(BACA JUGA:Viral, Wamenkumham Menghindar Saat Ditanya Soal Ferdy Sambo, Fadli Zon Beri Sindiran Menohok! )

Di sisi lain, Irsus Polri juga menjadwalkan pemeriksaan terhadap seorang penyidik yang bertugas di Polda Metro Jaya terkait kasus penembakan Brigadir J. Pemeriksaan itu dilakukan di Mabes Polri.

"Sedangkan Irsus, agendanya pada hari ini melakukan pemeriksaan kepada satu orang penyidik Polda Metro Jaya, jam 10.00 WIB di Mabes Polri," ucap Dedi.

Ia juga mengungkapkan, Timsus Polri akan berkoordinasi dengan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) terkait rencana pemeriksaan Ferdy Sambo.

(BACA JUGA:Yakin Ferdy Sambo Bisa Dipidana Mati? Refly Harun: Itu Hanya Ancaman di Atas Kertas! )

Koordinasi dilakukan mengingat Komnas HAM turut menjadwalkan pemeriksaan Ferdy Sambo hari ini.

"Kemudian untuk Komnas HAM, karena hari ini ada pemeriksaan irjen FS sebagai tersangka maka fokus tim khusus melakukan pemeriksaan terlebih dahulu. Sehingga Irjen FS, belum bisa diperiksa Komnas HAM, karena pemeriksaan tim khusus Polri  sifatnya pro justitia," tutup Dedi.

Ferdy Sambo Tersangka

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Rizky Agustian

Tentang Penulis

Sumber: