Terungkap, Calon Menpan RB Pengganti Almarhum Tjahjo Kumolo

Terungkap, Calon Menpan RB Pengganti Almarhum Tjahjo Kumolo

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri langsung pembagian bantuan ATENSI dari Kemensos untuk masyarakat Subang. (dok. Kemensos)--

JAKARTA, FIN.CO.ID - Calon Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) pengganti Tjahjo Kumolo akhirnya terungkap.

Sosok pengganti almarhum Tjahjo Kulomo yang akan mengisi jabatan Menpan RB diungkapkan oleh Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristianto.

Menurut Hasto, calon pengisi jabatan Menpan RB adalah sosok dari kader PDI Perjuangan.

(BACA JUGA:Jokowi Tunjuk Mahfud MD Jadi Plt Menpan RB Sepeninggalan Tjahjo Kumolo)

(BACA JUGA:Mahfud MD Sebut Jokowi Sudah Kantongi Nama Menpan RB Pengganti Tjahjo Kumolo, Siapa Ya?)

(BACA JUGA:Tiba di Tanah Air, Jokowi dan Ibu Iriana Lanjut Bertakziah ke Kediaman Mendiang Tjahjo Kumolo)

Bahkan nama-nama calon Menpan RB tersebut telah dibahas oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ketua Umum PDI Perjungan, Megawati Soekarnoputri.

"Tentang nama-nama sudah dibahas secara mendalam dan Nantinya Ibu Megawati Soekarnoputri bersama dengan Bapak Presiden Jokowi setelah 40 hari wafatnya Pak Tjahjo, akan menyampaikan siapa pengganti beliau," katanya, Minggu, 7 Agustus 2022.

Dijelaskannya, Megawati dan Presiden Jokowi telah beberapa kali bertemu.

(BACA JUGA:Jokowi Sebut Tjahjo Kumolo sebagai Sahabat: Selamat Jalan, Semoga Amal Ibadah Almarhum Diterima Allah SWT )

(BACA JUGA:Menpan RB Tjahjo Kumolo Dimakamkan Secara Militer di TMP Kalibata)

Dikatakan pula bahwa secara khusus sudah disampaikan beberapa nama, kemudian ada finalisasi dari beberapa nama itu

"Yang jelas itu berasal dari kader PDI Perjuangan," tegasnya.

Hingga saat ini belum ada pejabat definitif sebagai Menteri PAN-RB setelah wafatnya Tjahjo Kumolo pada tanggal 1 Juli 2022.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: