Felix Siauw Beri Komentar Mencengangkan Soal Aplikasi Judi Online Terdaftar PSE Kominfo

Felix Siauw Beri Komentar Mencengangkan Soal Aplikasi Judi Online Terdaftar PSE Kominfo

Ustaz Felix Siauw-Instagram-

JAKARTA, FIN.CO.ID - Ustaz Felix Siauw beri komentar mencengangkan soal aplikasi judi online terdaftar di Penyelenggara Sistem Eletronik (PSE) Kominfo.

Felix Siauw menyampaikan hal tersebut melalui unggahan lewat akun media sosial Instagram pribadinya yang bernama @felix.siauw.

Ustaz Flix Siauw itu diketahui kerap aktif dalam menggunakan platform tersebut untuk menyampaikan opini pribadinya.

Sekarang Flix Siauw turut angkat bicara terhadap ramainya perbincangan soal situs judi online yang terdaftar PSE Kominfo.

(BACA JUGA:Membaik Memburuk)

"Makanya dulu guru saya bilang, pas pelajaran jangan main Qiu Qiu," tulis Ustaz Felix Siauw.

"Capek deh," sambungnya, Senin (1/8/2022).

Unggahan Ustaz Felix Siauw mendulang 14.8 ribu likes dan 850 komentar dari netizen hingga berita ini tayang.

Penjelasan Kemkominfo

Sebelumnya Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika (Aptika Kominfo) Semuel Abrijani Pangerapan mengatakan PSE yang terdaftar di Kominfo dan ramai disebut sebagai judi online hanyalah permainan kartu biasa.

(BACA JUGA:Dukung Wagub DKI Ingin Lindungi Citayam Fashion Week dari LGBT, Ketua MUI: Harus Dibersihkan)

“Saya sudah mendapat laporan apa yang namanya Domino Qiu Qiu itu adalah permainan. Kami sudah cek bahwa itu permainan kartu domino," ujar Semuel, Minggu (31/7/2022).

"Jadi itu permainan bukan judi. Silakan di-download, itu kita bisa bermain tanpa menggunakan uang kalo kita piawai menggunakannya,” sambungnya.

Beberapa situs yang diduga judi online dan sudah terdaftar di PSE meliputi Ludo Dream, Topfun Domino Qiu Qiu, MVP Domino, Higgs Domino Island, Pop Poker, Pop Gaple, dan lain-lain.

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Tiyo Bayu Nugro

Tentang Penulis

Sumber: