Pengendara Motor di Bekasi Terpental, Gegara Menerobos Lampu Merah di Simpang Gedung Pemkab Bekasi

Pengendara Motor di Bekasi Terpental, Gegara Menerobos Lampu Merah di Simpang Gedung Pemkab Bekasi

Ilustrasi kecelakaan motor vs mobil. (pixabay)--

BEKASI, FIN.CO.ID - Gegara menerobos lampu merah, seorang pengendara sepeda motor di Bekasi tertabrak mobil hingga terpental akibat kecelakaan tersebut. 

Dari informasi yang fin.co.id dapatkan, video kecelakaan tersebut viral di media sosial dan terlihat pengendara sepeda motor sedikit terpental.

(BACA JUGA:Soal Kematian Brigadir J, Begini Isi Pesan Kapolri Pada Masyarakat )

Kasatlantas Polresa Metro Bekasi Kompol Arga Dija Putra, menjelaskan, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi di lampu merah (traffic light) Jalan Deltamas Boulevard.

"Lokasi kejadian di Persimpangan Pemda Kabupaten Bekasi, tepatnya di Jalan Deltamas Boulevard Kampung Sukamahi, Desa Sukamahi, Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi," ungkap Arga Dija Putra kepada wartawan, Rabu 27 Juli 2022.

Ia menerangkan kecelakaan terjadi pada pagi hari sekitar pukul 06.15 WIB, antarasepeda motor dengan mobil yang saat itu melintas secara bersamaan.

"Kendaraan yang terlibat satu unit sepeda motor jenis Kawasaki berpelat nomor T 6329 OA dengan minibus Honda Brio berpelat nomor B 2332 KOV," jelasnya.

(BACA JUGA:Praperadilan Mardani Maming Tak Dapat Diterima, Kuasa Hukum: Ada Upaya Sabotase Prosesnya)

Kompol Arga Dija Putra menerangkan, mulanya motor yang dikendarai oleh SS melaju dari arah selatan menuju arah utara lalu ketika di traffic light kecelakan terjadi setelah ia menerobos lampu merah.

"Pengemudi kendaraan sepeda motor tersebut menerobos lampu merah, ia langsung menabrak bagian samping kiri Kendaraan Minibus Honda Brio," ungkapnya.

Saat itu mobil yang dikendarai oleh RNA dalam kondisi sedang berbelok ke kanan, sontak SS sempat terpental akibat hantaman kedua kendaraan.

Imbas dari kecelakaan tersebut, pengendara sepeda motor mengalami luka yang cukup parah dan langsung dibawa ke RS. Mitra Keluarga Cikarang Pusat. (Tuahta Simanjuntak)

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Khanif Lutfi

Tentang Penulis

Sumber: