Catat, PPDB Online Kota Bekasi Segera Dievaluasi

Catat, PPDB Online Kota Bekasi Segera Dievaluasi

Ilustrasi cara daftar maupun hasil pengumuman PPDB 2022.-disdik.jabarprov.go.id-

BEKASI, FIN.CO.ID - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2022/2023 di Kota Bekasi masih berlangsung dan saat ini sudah sampai tahap Pemenuhan Daya Tampung.

Pelaksanaan PPDB hingga kini berjalan lancar dan tak ditemui kendala berarti. Meski demikian Pemkot Bekasi tetap akan melakukan evaluasi terkait PPDB online.

Hal tersebut ditegaskan Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto.

(BACA JUGA:PPDB Kota Bekasi Sudah Memasuki Pendaftaran Ulang, Plt Walkot Soroti Sejumlah Kendala yang Harus Diperbaiki)

Dia mengungkapkan masih ada beberapa yang harus dievaluasi terhadap PPDB Online terutama dari segi website.

"Websitenya saya kira ada yang harus di evaluasi, karena kurang, masih juga harus lebih masif lagi. Kemudian, prosesnya juga harus lebih panjang lagi," katanya dikonfirmasi, Kamis, 14 Juli 2022.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi Inayatulah mengatakan PPDB online berjalan lancar.

 (BACA JUGA:Kacau! PPDB Online Kota Bekasi Tertera Jarak Rumah Calon Siswa ke Sekolah Jutaan Meter)

Meski demikian diakuinya masih ada orang tua atau wali murid colon siswa yang datang ke Posko PPDB Online di SDN 5 Margahayu Kota Bekasi.

“Hingga saat ini PPDB Online di Kota Bekasi berjalan lancar, mulai proses Pra Pendaftaran, Pendaftaran hingga saat ini sedang berlangsung tahap Pemenuhan Daya Tampung," katanya.

Meski PPDB masih berjalan, pihaknya menemukan adanya beberapa kendala teknis maupun non teknis dan Inayatulah memastikan akan cepat melakukan perbaikan.

"Kalo kendala ada beberapa kendala teknis maupun non teknis, tetapi kita cepat melakukan perbaikan-perbaikan, sehingga setiap kendala yang ada dapat cepat ditangani,” ungkapnya.

Menurut data yang fin.co.id dapatkan, dari 21.114 calon siswa tingkat Sekolah Dasar (SD) yang sudah mendaftar, sebanyak 17.357 orang sudah masuk tahap diterima dan sisanya sedang proses.

Lalu terdapat 20.430 calon siswa tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang sudah mendaftar, sebanyak 13.163 orang sudah masuk tahap diterima dan sisanya sedang proses. Tuahta Simanjuntak

DAPATKAN UPDATE BERITA FIN LAINNYA DI Google News


Gatot Wahyu

Tentang Penulis

Sumber: