Aksi 212 Usai, Peserta Tertib Membubarkan Diri

Jumat 21-02-2020,19:44 WIB
Reporter : admin
Editor : admin

JAKARTA - Aksi 212 yang berlangsung di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat pada Jumat (21/2) ini berakhir sekira pukul 17.30 WIB. Para massa peserta unjuk rasa membubarkan diri dengan tertib, meninggalkan lokasi. Sejak dimulai pukul 13.30 WIB, kegiatan penyampaian aspirasi berlangsung kondusif. Bahkan, para peserta aksi sempat melakukan salat Ashar berjamaah di depan Gedung Sapta Pesona. Unjuk rasa yang bertema 'Aksi 212 Berantas Mega Korupsi Selamatkan NKRI' tersebut, sedianya akan berlangsung di depan Istana Negara. Namun aparat Kepolisian membuat barikade kawat berduri di depan Gedung Sapta Pesona, sehingga orasi hanya berlangsung di sekitar Patung Kuda Arjuna Wiwaha. Aksi tersebut menyuarakan desakan kepada pemerintah untuk menuntaskan berbagai kasus korupsi. Melalui orasi yang disampaikan dari mobil komando, mereka meminta atensi pemerintah terhadap beberapa kasus seperti yang terjadi di Asabri, Jiwasraya, hingga meminta Basuki Tjahaja Purnama untuk mundur dari Pertamina. (alf/fin)

Tags :
Kategori :

Terkait