Nasional . 05/11/2025, 20:28 WIB
fin.co.id - Bagi kamu yang bercita-cita menjadi pengacara, jaksa, notaris, atau bahkan hakim, memilih kampus dengan jurusan Hukum terbaik di Indonesia adalah langkah awal yang sangat penting.
Tahun 2025, Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) kembali merilis daftar program studi (prodi) Hukum dengan predikat akreditasi “Unggul”, yang menjadi tolok ukur kualitas pendidikan hukum di tanah air.
Predikat Unggul merupakan peringkat tertinggi dalam sistem akreditasi BAN-PT, yang menunjukkan bahwa program studi tersebut telah memenuhi standar mutu tertinggi baik dari sisi kurikulum, dosen, penelitian, hingga lulusan yang dihasilkan.
Akreditasi adalah sistem penjaminan mutu eksternal yang dilakukan oleh lembaga resmi untuk memastikan bahwa sebuah universitas atau program studi layak diakui secara nasional.
Predikat “Unggul” berarti program studi tersebut tidak hanya memenuhi standar dasar, tetapi juga unggul dalam inovasi, kolaborasi, dan pencapaian akademik.
Dengan kata lain, lulusan dari kampus berakreditasi unggul punya peluang lebih tinggi bersaing di dunia kerja maupun melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.
Mengutip data resmi BAN-PT per 4 November 2025, berikut adalah universitas dengan program studi Hukum berpredikat Unggul:
Universitas Adiwangsa Jambi
Universitas Atma Jaya Yogyakarta
Universitas Islam Malang
Universitas Andalas
UPN Veteran Jakarta
Universitas Kadiri
Universitas Katolik Parahyangan
Universitas Muhammadiyah Malang
Universitas Muhammadiyah Mataram
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com