Lifestyle . 27/07/2025, 07:39 WIB
fin.co.id - Eksfoliasi wajah merupakan salah satu langkah penting dalam perawatan kulit yang bertujuan untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Dengan melakukan eksfoliasi, kulit akan tampak lebih cerah, teksturnya menjadi lebih halus, dan penyerapan produk skincare pun bisa lebih optimal. Namun, eksfoliasi perlu dilakukan dengan cara yang benar agar tidak menimbulkan masalah baru pada kulit.
Secara umum, terdapat dua jenis exfoliasi wajah yang bisa dilakukan, yaitu physical exfoliating dan chemical exfoliating.
Jenis eksfoliasi ini dilakukan secara manual dengan cara menggosok permukaan kulit menggunakan scrub atau alat khusus. Produk yang digunakan bisa berupa facial scrub dengan butiran halus atau alat seperti konjac sponge, facial brush, maupun pad eksfoliasi. Proses ini membantu mengangkat sel kulit mati secara langsung melalui gerakan mekanis.
Meskipun hasilnya dapat terlihat instan, physical exfoliating perlu dilakukan dengan hati-hati agar tidak melukai kulit, terutama bagi kamu yang memiliki kulit sensitif.
Berbeda dengan cara sebelumnya, chemical exfoliating menggunakan bantuan bahan aktif dalam produk skincare, seperti AHA dan BHA. Zat asam ini bekerja dengan melemahkan ikatan antar sel kulit, sehingga sel kulit mati dapat luruh tanpa perlu digosok.
Produk chemical exfoliating bisa berupa toner, serum, peeling cream, hingga facial wash yang diformulasikan khusus untuk eksfoliasi. Metode ini dinilai lebih minim risiko iritasi jika digunakan dengan konsentrasi yang tepat. Karena itu, chemical exfoliating sering direkomendasikan untuk pemula maupun remaja yang ingin mulai merawat kulitnya.
Melakukan eksfoliasi terlalu sering dapat menyebabkan kulit menjadi kering, terasa kencang, bahkan iritasi. Jika kamu merasakan kulit yang ketarik, gatal, atau memerah setelah eksfoliasi, hentikan penggunaan produk berbahan aktif untuk sementara waktu.
Alih-alih melanjutkan eksfoliasi, fokuslah pada perbaikan skin barrier. Gunakan pembersih wajah yang lembut serta produk dengan kandungan hyaluronic acid untuk membantu mengembalikan kelembapan alami kulit.
Pilihlah metode yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulitmu. Dengan begitu, kulit akan tampak lebih sehat, halus, dan cerah alami.
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com