MEGAPOLITAN . 10/06/2025, 19:21 WIB

Angkutan Sekolah Gratis di Kabupaten Tangerang Resmi Diujicobakan

Penulis : Rikhi Ferdian Herisetiana
Editor : Rikhi Ferdian Herisetiana

fin.co.id -  Angkutan sekolah gratis untuk pelajar di Kabupaten Tangerang resmi diujicobakan Pemkab Tangerang mulai Juni hingga Desember 2025 untuk zona 1 wilayah Tigaraksa.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tangerang, Ahmad Taufik, ada tiga unit bus Damri dan satu unit bus Hiace hibah dari Kemenhub yang digunakan sebagai angkutan gratis bagi pelajar tersebut.

Adapun jam operasional angkutan sekolah dimulai pada pagi pukul 05.00 – 07.30 WIB, siang: 12.00 – 15.00 WIB dan sore pukul 16.00 – 18.00 WIB.

Sementara, rute utama yang dilalui antara lain untuk keberangkatan di kawasan Biz point Cikupa -Jl. Pemda Tigaraksa -JI. KH. Syekh Nawawi -Jl. Taman Adiyasa -Jl. Syekh Mubarok - Jl. Aria Jaya Santika - SDN Negeri Seglog.

"Dan untuk kedatangan yakni SDN Negeri Seglog-Jl. Aria Jaya Santika - Jl. Syekh Mubarok - JI. KH. Syekh Nawawi - Jl. Pemda Tigaraksa - U-turn Pos Pantau Dishub Tigaraksa - Biz point Cikupa," jelas Taufik, Selasa 10 Juni 2025.

Menurut dia, Program Angkutan Sekolah Gratis ini merupakan wujud nyata Pemkab Tangerang dalam menghadirkan layanan yang berdampak langsung bagi masyarakat.

"Harapannya, program angkutan sekolah gratis ini juga dapat menciptakan generasi penerus yang lebih berdaya dan berpendidikan," tukasnya.

Sementara, Bupati Tangerang Maesyal Rasyid mengatakan, angkutan sekolah gratis ini merupakan bentuk komitmen Pemkab Tangerang dalam meningkatkan pelayanan publik, khususnya di bidang pendidikan.

Program ini merupakan hasil kerja sama antara pemerintah daerah dan Perum Damri, serta hibah satu unit kendaraan dari Kementerian Perhubungan.

“Hari ini kita mulai layanan antar-jemput bagi siswa-siswi agar mereka dapat sekolah dengan aman dan tepat waktu. Ini menjadi bagian dari langkah kami menghadirkan pendidikan yang lebih inklusif, termasuk dengan menggratiskan biaya pendidikan bagi siswa SD dan SMP swasta secara bertahap,” tandasnya.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com