4 Jasad Korban Kebakaran Glodok Plaza Ditemukan di Kafe Lantai 8

fin.co.id - 16/01/2025, 18:45 WIB

4 Jasad Korban Kebakaran Glodok Plaza Ditemukan di Kafe Lantai 8

Petugas Damkar dan PMI tengah menggevakuasi jasad korban kebakaran di Glodok Plaza, Tamansari, Jakarta Barat, Kamis 16 Januari 2025. Foto: Cah/Disway Group

fin.co.id - Empat korban kebakaran Glodok Plaza di Tamansari, Jakarta Barat, ditemukan tewas di kafe lantai 8, Kamis 16 Januari 2025, sore. Saat ini, 3 dari 4 jasad korban sudah dievakuasi petugas ke Rumah Sakit (RS) Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Total semuanya yang sudah ditemukan ada 4, cuman yang 3 yang sudah turun. Kalau informasi yang kami dapat dari pengelola, itu kafe (tempat ditemukan jenazah)" kata Plt Kadis Gulkarmat DKI Jakarta Satriadi Gunawan di lokasi, Kamis 16 Januari 2025.

Satriadi mengatakan, pihaknya masih melakukan pencarian terhadap 4 korban lainnya. Karena, kata dia, pihaknya menerima laporan dari warga ada 8 korban yang belum ditemukan.

"Jadi sampai dengan saat ini total jenazah dari 8 korban yang sudah melaporkan ke Poskotis masyarakat, itu totalnya semuanya ada 4 yang kita temukan," ujarnya.

Pencarian korban kebakaran Glodok Plaza difokuskan di lantai 7, 8, dan 9. "Karena kan memang lantai 6 ke bawah tidak terlalu terdampak kebakaran. Fokusnya ke 7, 8, 9," tuturnya.

Seluruh korban yang ditemukan lanjut Satriadi belum dapat diidentifikasi. Pasalnya, kata di, kondisi jasad korban yang ditemukan sudah tidak utuh lagi.

"Jadi yang bisa memastikan identifikasi dari korban adalah dari pihak kepolisian nanti," ucap Satriadi.

Berikut nama-nama korban yang dilaporkan hilang saat kebakaran Glodok Plaza:

1. Ade Aryati (29) perempuan

2. Sinta Amelia (20) perempuan

3. Aldrinas (29) perempuan

4. Aulia Belinda (28) perempuan

5. Osima Yukari (25) perempuan

6. Deri Sauki (25) laki-laki

7. Indira Seviana Bela (25) perempuan

Mihardi
Penulis