fin.co.id - Toyota Kijang Innova hingga kini masih menjadi incaran banyak orang, khususnya keluarga muda mudi yang baru saja menikah.
Bukan cuma unit barunya saja yang menjadi incaran banyak keluarga, mobil Toyota Kijang Innova Bekasi hingga kini memiliki banyak peminat.
Toyota Kijang Innova pertama kali diluncurkan di Tanah Air pada tahun 2004, serta sempat 2 kali mendapatkan penyegaran tampilan mobil alias facelift.
Kali ini fin.co.id fokus membahas Toyota Kijang generasi pertama versi facelift kedua, yaitu unit tahun 2013 sampai 2015 yang biasa dikenal dengan Innova Barong.
Spesifikasi Toyota Kijang Innova Barong
Secara spesifikasi, Toyota Kijang Innova Barong memiliki 2 pilihan mesin, yakni turbo diesel berkode 2KD-FTV dan mesin bensin 1TR-FE.
Kijang Innova mesin diesel, berkapasitas 2.494 cc dan diklaim menghasilkan tenaga puncak 100 dk/3.600 rpm dan torsi puncak 260 Nm/1.600-2.400 rpm.
Baca Juga
Sedangkan Kijang Innova mesin bensin, memiliki kapasitas 2.000 cc VVT-i dengan output tenaga 134 dk/5.600 rpm dan torsi puncak 182 Nm/4.000 rpm.
Harga Toyota Kijang Innova Bekas
Harga unit bekas Kijang Innova Barong kini sudah relatif terjangkau, yakni dijual di pasaran dengan harga di bawah sekitar Rp 200 juta.
Berikut dibawah ini fin.co.id telah merangkum harga mobil bekas Toyota Kijang Innova Barong di awal 2025 :
Diesel :
- 2013: Rp 190 juta - Rp 225 juta.
- 2014: Rp 220 juta - Rp 250 juta.
- 2015: Rp 225 juta - Rp 265 juta.
Bensin :
- 2013: Rp 130 juta - Rp 172 juta.
- 2014: Rp 135 juta - Rp 185 juta.
- 2015: Rp 140 juta - Rp 220 juta.