fin.co.id – Suasana di Stasiun Pasar Senen pada Minggu, 22 Desember 2024, tampak sangat padat.
Para penumpang memadati hall keberangkatan dengan membawa tas besar, menandakan tingginya pergerakan orang pada awal libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).
Kepadatan Penumpang di Stasiun Pasar Senen
Pantauan di lokasi menunjukkan antrian panjang yang meliputi berbagai kelas kereta api.
Para penumpang, sebagian besar di antaranya membawa koper dan tas besar, menunjukkan antusiasme yang tinggi untuk menikmati liburan.
Elin, salah satu penumpang asal Cakung, mengungkapkan bahwa ia memilih berlibur ke Surabaya dan berangkat melalui Stasiun Pasar Senen.
"Saya sudah ambil cuti, jadi hari ini berangkat," ujar Elin, yang menambahkan bahwa ia tak kesulitan dalam mendapatkan tiket kereta api untuk momen liburan kali ini. "Aman sih tiketnya, nggak sulit. Saya pesan sebulan lalu," tambahnya.
KAI Daop 1 Catat 23 Ribu Penumpang di Stasiun Pasar Senen
Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko, menyebutkan bahwa pada hari ini, Stasiun Pasar Senen diperkirakan akan menampung sekitar 23 ribu penumpang yang akan berangkat menuju berbagai kota di Pulau Jawa.
Baca Juga
"Iya, hari ini ada sekitar 23 ribu penumpang yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen menuju kota-kota di Pulau Jawa," kata Ixfan. Ia juga menjelaskan bahwa tanggal 22 Desember memang menjadi salah satu tanggal favorit bagi para penumpang yang hendak berlibur.
Tanggal Favorit dan Tujuan Populer Penumpang
Menurut Ixfan, sejumlah tanggal dalam periode liburan Nataru, seperti 19, 20, 21, 22, 23, 24, dan 25 Desember, menjadi pilihan utama para penumpang untuk berangkat.
"Kapasitas rata-rata kereta api pada tanggal-tanggal ini berada di atas 70 persen," ungkap Ixfan.
Beberapa tujuan favorit para penumpang yang menggunakan jasa kereta api antar kota antar provinsi (KAJJ) antara lain Yogyakarta, Lempuyangan, Surabaya, Purwokerto, dan Semarang.
Dengan tingginya pergerakan penumpang, pihak KAI mengimbau para calon penumpang untuk mempersiapkan perjalanan dengan baik. Pastikan tiket sudah dipesan sebelumnya dan cek kembali jadwal keberangkatan untuk menghindari kepadatan lebih lanjut. (Sabrina/DSW)