MEGAPOLITAN . 19/12/2024, 18:35 WIB
fin.co.id - Sebuah ruko penjual minuman beralkohol di Jalan Emerald, Bekasi Jaya, Bekasi Timur diamuk warga yang melakukan pengerusakan terhadap toko itu.
Aksi tersebut menjadi menjadi viral lantaran seorang pria mengobrak abrik toko yang menjual minuman keras menggunakan tongkat softball.
Pria tersebut berbuat seperti ini karena meresahkan masyarakat sekitar terhadap keberadaan dari ruko itu.
Tidak hanya itu, penjaga toko pun terkena intimidasi oleh masyarakat yang terlihat geram dengan yang di jual disitu.
Salah seorang warga sekitar, Ibrahim menerangkan bahwa tak setuju dengan berdirinya ruko penjual beralkohol didaerahnya.
Bahkan, tempat itu sempat di layangkan surat oleh warga sekitar untuk tidak membuka kembali tokonya.
"Kami sebetulnya sudah mengirimkan surat kepada toko tersebut agar tidak membuka toko miras di wilayahnya, tapi mereka mengabaikan," ujar Ibrahim kepada pewarta di Bekasi pada Kamis, 19 Desember 2024.
Ibrahim mengaku tidak akan melakukan pengerusakan, jika pemilik ruko tak mengabaikan surat yang telah dikirimkan kepadanya.
"Kami sudah berbicara baik-baik dengan pemilik toko, namun mereka selalu mengabaikan. Jadi inilah buntut kekesalan masyarakat sendiri," ucap dia.
Dengan tegas Ibrahim menolak berdirinya ruko penjual miras di wilayahnya. Dikarenakan, toko tersebut berdekatan dengan tempat ibadah. (Dim)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com