fin.co.id - Timnas Indonesia akan melakoni laga kedua Grup B Piala AFF 2024 melawan Laos di Stadion Manahan, Solo, Kamis, 12 Desember 2024, pukul 20.00 WIB.
Pelatih Shin Tae-yong diprediksi melakukan beberapa perubahan dalam susunan pemain, termasuk menurunkan Rafael Struick dan Asnawi Mangkualam sejak menit pertama.
Struick dan Asnawi, yang sebelumnya hanya dimainkan pada babak kedua dalam laga pembuka melawan Myanmar, kini diperkirakan tampil sejak awal.
Keduanya sempat dirotasi pada laga pertama karena kendala kebugaran setelah baru tiba di Myanmar sehari sebelum pertandingan.
Kini, dengan kondisi yang lebih prima, keduanya siap memberikan kontribusi maksimal.
Struick, striker Brisbane Roar itu, akan memimpin lini depan sebagai penyerang tengah.
Ia akan didukung Marselino Ferdinan di sisi kiri dan Victor Dethan di sisi kanan.
Baca Juga
Dethan, yang tampil impresif di babak kedua melawan Myanmar, diyakini akan kembali menjadi senjata penting di sektor sayap.
Di lini tengah, duet Arkhan Fikri dan Robi Darwis diprediksi tetap menjadi andalan.
Robi, yang bermain baik pada laga pertama, akan membantu Arkhan menjaga keseimbangan antara serangan dan pertahanan.
Di sisi bek sayap, Asnawi dan Pratama Arhan kemungkinan tetap akan dimainkan, meski dalam posisi yang berbeda dari biasanya.
Pada laga melawan Myanmar, Asnawi bermain di sisi kiri dan Arhan di kanan.
Shin Tae-yong tampaknya masih percaya dengan skema tersebut untuk mengeksploitasi sisi lebar permainan.
Sementara itu, lini belakang tidak banyak mengalami perubahan. Trio bek sejajar, Muhammad Ferarri, Kadek Arel, dan Dony Tri Pamungkas, akan menjaga pertahanan di depan Cahya Supriadi, yang tampil gemilang dengan tiga penyelamatan di laga pertama.
Misi Kemenangan untuk Puncaki Klasemen
Indonesia akan memburu kemenangan kedua demi mengamankan posisi puncak klasemen sementara Grup B dengan enam poin.