Sport . 10/12/2024, 11:40 WIB

Arkhan Kaka Jadi Pemain Termuda yang Debut di Timnas Indonesia, Pecahkan Rekor Ronaldo Kwateh

Penulis : Ari Nur Cahyo
Editor : Ari Nur Cahyo

fin.co.id- Arkhan Kaka mencatatkan sejarah sebagai pemain termuda yang melakukan debut bersama tim nasional Indonesia. Rekor ini diraih saat ia dipercaya tampil sebagai starter dalam laga melawan Myanmar di Stadion Thuwunna, Yangon, pada Senin (9/12/2024) malam WIB.

Kaka bermain sepanjang babak pertama pada laga Piala AFF 2024 tersebut sebelum digantikan oleh Victor Dethan. Pemain kelahiran Blitar ini menjalani debutnya di usia 17 tahun, 3 bulan, dan 7 hari, sekaligus memecahkan rekor yang sebelumnya dipegang oleh Ronaldo Kwateh.

Ronaldo Kwateh sebelumnya mencatatkan debut bersama timnas Indonesia pada 27 Januari 2022 saat menghadapi Timor Leste. Saat itu, Ronaldo berusia 17 tahun, 3 bulan, dan 8 hari—hanya terpaut satu hari lebih tua dari Arkhan Kaka.

Prestasi memecahkan rekor bukanlah hal baru bagi Arkhan Kaka. Pada Desember 2023, ia mencatatkan dirinya sebagai pemain termuda yang debut di Liga 1 bersama Persis Solo. Saat itu, ia baru berusia 15 tahun, 7 bulan, dan 2 hari.

Pada Oktober 2024, nama Arkhan Kaka masuk dalam daftar Next Generation 2024: 60 Talenta Muda Terbaik Dunia Sepakbola yang dirilis oleh media ternama Inggris, The Guardian. Ia menjadi salah satu dari 60 pemain muda berbakat yang diprediksi memiliki masa depan cerah dalam dunia sepak bola.

Laga melawan Myanmar juga menjadi momen debut bagi delapan pemain muda lainnya, yaitu Cahya Supriadi, Kadek Arel, Dony Tri Pamungkas, Alfrianto Nico, Robi Darwis, Zanadin Fariz, dan Victor Dethan. Indonesia berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-0 berkat gol tunggal Asnawi Mangkualam Bahar.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersyukur atas kemenangan yang dicapai Timnas Indonesia di laga pembuka Grup B ajang ASEAN Cup 2024 atau yang lebih dikenal dengan nama Piala AFF 2024.

"Alhamdulillah kita bisa memetik kemenangan tiga poin di laga pembuka. Setiap laga pembuka pastinya laga yang berat dijalani, apalagi mayoritas pemain kita adalah pemain muda dibawah usia 22 tahun," ujar Erick, Senin (9/12/2024).

"Awal yang bagus. Apalagi timnas di ASEAN Cup ini didominasi pemain-pemain yang banyak bermain di Liga. Artinya, jam terbang mereka bertambah dengan membela timnas," lanjut Erick.

Erick berharap Timnas Indonesia bisa terus meningkatkan peforma permainannya di ajang bergengsi di Asia Tenggara ini.

"Semoga para pemain Timnas Indonesia yang merupakan paling muda diantara peserta lainnya bisa terus meningkat performanya."

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com