MEGAPOLITAN . 29/11/2024, 14:47 WIB

Copot 2 Wali Kota, Teguh: Dorong Pembangunan Jakarta Menuju Kota Global

Penulis : Mihardi
Editor : Mihardi

fin.co.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi mencopot dua wali kota. Dua wali kota itu yakni Wali Jakarta Pusat Dhani Sukma dan Wali Kota Jakarta Timur M Anwar.

Wali Kota Jakarta Pusat Dhany Sukma dimutasi menjadi Inspektur DKI Jakarta dan posisinya digantikan Arifin yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Satpol PP. Sementara Wali Kota Jakarta Timur M Anwar dimutasi sebagai Asisten Deputi Gubernur Bidang Pengendalian Permukiman.

Posisi Wali Kota Jakarta Timur saat ini diduduki oleh Iin Mutmainah sebagai Pelaksana Tugas (Plt).

Teguh mengatakan, penggantian dua Wali Kota tersebut untuk mendorong pembangunan Jakarta menuju kota global. Menurutnya, mutasi itu merupakan hal yang wajar untuk perubahan.

"Amanat baru tersebut perlu dilaksanakan dengan penuh dedikasi untuk mendorong pembangunan Jakarta menuju kota global," kata Teguh melalui keterangan tertulisnya, Jumat 29 November 2024.

Selain itu, lanjut Teguh, perlu dilakukan penyelarasan untuk menghadirkan suasana baru di lingkup organisasi Perangkat Daerah. Teguh menegaskan, pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan telah melewati tahap evaluasi kinerja dan uji kompetensi (job fit).

"Mutasi dan promosi itu adalah proses kedinasan yang sangat wajar dalam menyeimbangkan dan menyelaraskan organisasi di pemerintahan, khususnya di Pemprov DKI Jakarta," kata Teguh.

Dia berharap, para pejabat yang dimutasi itu tetap dapat menjaga koordnasi untuk membangun Jakarta.

"Saya berharap kepada yang baru saja dilantik, ayo kita tetap jaga koordinasi dan menjaga hubungan yang baik dalam membangun Kota Jakarta," lanjut Teguh.

Untuk diketahui, total ada tujuh jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (eselon II) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta yang dirotasi dan dilantik oleh Teguh Setyabudi.

Tujuh jabatan Pimpinan Tinggi Pratama yang dilantik tersebut meliputi:

1. Syaefuloh Hidayat sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta

2. Dhany Sukma sebagai Inspektur Provinsi DKI Jakarta

3. Arifin sebagai Wali Kota Jakarta Pusat

4. Satriadi Gunawan sebagai Kepala Satpol PP DKI Jakarta

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com