fin.co.id - Vokalis Slank, Kaka blak-blakan mengatakan bahwa dirinya tidak pernah menjenguk sahabatnya Abdee Negara ketika berada di rumah sakit.
Diketahui, Abdee harus menjalani perawatan secara intensif selama sebulan lamanya di rumah sakit lantaran terkena serangan autoimune/IgA nephoropathy (IgAN) pada ginjalnya.
Abdee Slank memiliki riwayat mengidap penyakit gagal ginjal sejak beberapa tahun terakhir.
Atas penyakit yang ia derita, Abdee pun telah menjalani operasi transplantasi ginjal baru di tahun 2016.
Saat ini, Abdee sudah kembali ke rumah. Namun, ia masih harus melakukan pengecekan secara berkala.
Kaka menuturkan, meski masih menjalani proses rawat jalan, Abdee masih meminta untuk manggung bersama Slank.
"Udah di rumah, harus selalu cek up berkala," ujar Kaka, di kawasan Jakarta Selatan belum lama ini.
Baca Juga
"Udah manggung, kalau di Jakarta selalu minta manggung," jelas Kaka.
Kaka mengakui, ketika sahabatnya itu berada di rumah sakit, dirinya tidak pernah menjenguk Abdee.
Hal tersebut lantaran dirinya tidak berani melihat untuk melihat langsung kondisi Abdee ketika tengah di rumah sakit.
"Waktu itu gua terus terang engga datang. Ngga ngelihat langsung," katanya.
"Kalau disuruh liat ke rumah sakit ngga berani gua. Gua engga jenguk lah gua bilang," jelasnya.
Karena tidak berani untuk menjenguk Abdee di rumah sakit, Kaka bersama sang istri memutuskan menggelar doa bersama untuk kesembuhan Abdee.
"Gua akhirnya sama bini, yok kita bikin doa dari rumah ajalah," terangnya.
"Karena bagi gua, doa dari ujung berung, ujung manapun nyampe aja kan," tuturnya.