fin.co.id - Calon Gubernur (Cagub) Banten Andra Soni mengatakan, debat Pilkada Banten 2024 ketiga ini bukan sebuah pertarungan. Akan tetapi, kata dia, debat pamungkas ini untuk masyarakat memilih pemimpin Banten untuk lima tahun ke depan.
"Alhamdulillah hari ini kita masuk ke debat ketiga, ini bukan pertarungan dua anak manusia namun ini adalah kesempatan untuk masyarakat memilih siapa yang akan memilih pemimpinnya," kata Andra mengawali pernyataannya dalam debat Pilkada Banten 2024 ketiga yang disiarkan langsung oleh salah satu televisi swasta yang dilihat fin.co.id di Jakarta, Rabu 20 November 2024.
Dia mengaku sudah menyusun visi misi sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional dan Daerah (RPJMN/RPJMD) Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Setidaknya, kata dia, ada delapan program prioritas dengan 24 program turunan.
"Visi misi RPJMN/RPJMD sesuai dengan pemerintahan Pak Prabowo-Gibran," kata Andra
Selain itu, kata dia, visi misi ini juga disusun berdasarkan pengalaman hidup yang dialaminya di Banten. "Setiap program ini disusun buat berdasarkan pengalaman hidup yang dialaminya di Banten. Saya yang berangkat dari keluarga biasa, tentu ingin mendapatkan hak yang sama dengan masyarakat yang lain," kata Andra
Andra yang merupakan anak seorang petani ini berharap ke depan masyarakat Banten kian sejahtera. Pada debat pamungkas ini, Andra menegaskan, pihaknya fokus kepada tiga permasalahan.
"Kami melihat ada tiga hal penting yang menjadi permasalahan di Provinsi Banten yaitu permasalahan infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan,” pungkasnya.
Baca Juga
Dengan tiga fokus itu, kata dia, masyarakat Banten akan memiliki daya saing. Maka itu, dia berjanji, jika dirinya terpilih jadi gubernur Banten pembangunan infranstruktur akan dioptimalkan.
"Prioritas kami adalah mengoptimalkan pembangunan infrastruktur yang berkeadilan untuk seluruh wilayah Provinsi Banten, dan kami juga harus membuat bagaimana masyarakat Banten untuk bisa menjadi masyarakat yang berkualitas, berdaya saing sehingga bisa mengurangi pengangguran," pungkasnya.
Sekadar diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten menggelar debat ketiga atau pamungkas Pemilihan Gubernur (Pilgub) Banten pada Pilkada Serentak 2024, malam ini. Debat ini disiarkan secara langsung oleh Metro TV yang dilakukan di Studio Metro TV Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
"Tema debat kali ini adalah sinergi pembangunan daerah dan pusat dalam rangka memperkokoh negara kesatuan Indonesia," kata Ketua KPU Provinsi Banten, Mohamad Ihsan seperti dilihat fin.co.id, Rabu 20 November 2024.