Spesifikasi Vivo V40 Lite 5G, Punya Layar AMOLED Hingga Kapasitas Penyimpanan yang Besar

fin.co.id - 13/11/2024, 22:14 WIB

Spesifikasi Vivo V40 Lite 5G, Punya Layar AMOLED Hingga Kapasitas Penyimpanan yang Besar

Dengan kombinasi kamera ini, kamu bisa menghasilkan foto dan video yang menarik untuk dibagikan di media sosial.

Daya Tahan Baterai dan Fitur Pengisian Cepat

Vivo V40 Lite 5G dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5500 mAh, yang dapat menemani aktivitas seharian tanpa perlu sering mengisi daya.

Fitur fast charging 80 Watt juga memungkinkan pengisian daya dengan cepat, sehingga kamu bisa segera kembali beraktivitas tanpa menunggu lama. Cukup isi daya dalam waktu singkat, dan baterai siap digunakan kembali!

Fitur Tambahan dan Harga Smartphone ini didukung berbagai fitur tambahan seperti sensor sidik jari, NFC, serta port USB Type-C 2.0 dengan OTG.

Ada juga konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, yang mendukung pengalaman online yang lebih lancar.

Vivo V40 Lite 5G tersedia dalam dua pilihan warna, Titanium Silver dan Carbon Black. Harga yang ditawarkan adalah Rp 4,3 juta untuk varian 8 GB/256 GB dan Rp 5,3 juta untuk varian 12 GB/512 GB.

Secara keseluruhan, Vivo V40 Lite 5G adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang mencari smartphone lengkap dengan spesifikasi unggul dan harga terjangkau.

Dengan desain stylish, performa cepat, kamera canggih, serta fitur fast charging, Vivo V40 Lite 5G layak menjadi pilihan.

Tertarik untuk memilikinya? Vivo V40 Lite 5G bisa menjadi teman yang pas untuk berbagai aktivitasmu sehari-hari!

Brigita
Penulis