fin.co.id - Siapa bilang cinta cuma milik anak muda? Love Village, reality show Jepang yang lagi ramai dibicarakan, hadir buat ngasih bukti kalau cinta itu bisa datang kapan aja, bahkan saat sudah paruh baya.
Season keduanya baru tayang pada 5 November 2023 lalu, dan di sini, kita diajak buat ngintip kisah cinta pria dan wanita berusia 35 sampai 60 tahun yang tinggal bareng di sebuah rumah tradisional Jepang.
Buat kamu yang lagi cari inspirasi soal cinta atau sekadar pengen nonton yang bikin hati adem, Love Village ini bisa banget jadi pilihan.
Kesederhanaan yang Bikin Hati Nyaman
Salah satu yang bikin Love Village ini beda dari reality show lainnya adalah kesederhanaannya.
Nggak ada drama lebay atau konflik yang dibuat-buat. Acara ini lebih fokus ke interaksi natural para pesertanya, yang punya kehidupan biasa-biasa aja, tapi justru itu yang bikin relatable banget.
Mereka ketemu, ngobrol, ketawa bareng, dan saling mengenal dengan cara yang sederhana, tapi bikin hati hangat.
Baca Juga
Hitoshi Nishiyama, produser dan sutradara Love Village, mengungkapkan kenapa acara ini bisa begitu dekat sama penonton.
“Saya pikir nggak banyak reality show yang menampilkan orang-orang biasa yang bisa bener-bener dihubungkan oleh penonton, karena kebanyakan lebih menyoroti atlet atau selebriti dengan bakat khusus,” kata Nishiyama.
“Yang paling menarik buat kami adalah bagaimana orang biasa menjalani hidup mereka. Orang-orang biasa itu menarik, menggemaskan, dan menginspirasi.”
Dengan gaya yang apa adanya, acara ini bikin kita merasa seperti bagian dari perjalanan para pesertanya.
Nggak ada yang ditutupi, nggak ada yang dibuat-buat. Melalui interaksi mereka yang sederhana, kamu bisa merasakan kebahagiaan dan kesedihan yang nyata.
Cinta di Usia Paruh Baya, Ada Tantangannya Juga!
Cari cinta di usia muda dan di usia paruh baya itu jelas beda. Di usia 35 sampai 60 tahun, para peserta di Love Village pastinya udah ngalamin banyak hal dalam hidup—dari kerjaan, keluarga, sampai hubungan di masa lalu.
Jadi, buat membuka hati dan nyari cinta lagi di usia ini nggak semudah itu. Butuh keberanian, apalagi kalau mereka sebelumnya pernah terluka.