MEGAPOLITAN . 03/11/2024, 16:57 WIB

Kronologi Minibus Tabrak Pasutri di Grogol Petamburan hingga Tewas

Penulis : Khanif Lutfi
Editor : Khanif Lutfi

fin.co.id - Minibus menabrak 2 motor di kawasan Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Sabtu, 2 November 2024, malam.

Kecelakaan yang terjadi di Jalan Latumenten Raya pada pukul 19.00 WIB itu mengakibatkan 2 orang tewas dan 3 lainnya luka-luka.

Berdasarkan keterangan akun Instagram @fakta.jakarta, korban tewas merupakan pasangan suami istri (pasutri) yang berboncengan sepeda motor.

Kanit Gakkum Polres Metro Jakarta Barat, AKP Joko Siswanto mengatakan, 2 korban tewas masing-masing DT (54) dan S (44).

Sementara kata Joko, untuk korban luka yakni EKH (44), EVK (43), dan E (50).

Joko menuturkan, kecelakaan bermula saat minibus Toyota Avanza yang dikendarai E melaju di Jalan Latumenten Raya dari arah selatan menuju ke utara.

Sesampainya di depan Alfamart Grogol Permai, minibus dengan nomor polisi B 1387 TKQ itu menabrak motor Honda Scoopy yang dikendarai EKH berbonvengan dengan EVK.

Setelah menabrak motor Honda Scoopy, mibus tersebut terus melaju dan menabrak motor Honda Astrea dengan nomor polisi B 4304 NM yang dikendarai DT berboncengan dengan S.

Akibatnya DT dan S dinyatakan tewas di tempat kejadian perkara (TKP).

"DT dan S meninggal di TKP dengan luka di bagian kepala kemudian jenazahnya dibawa ke RSUD Tangerang," kata Joko dalam keterangannya pada Minggu, 3 November 2024.

Sementara pengendara motor Honda Scoopy dan pengemudi minibus mengalami luka-luka.

"Kasus ditangani Team 1 Unit Laka lantas Jakarta Barat," pungkas Joko.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com