Pilkada . 30/10/2024, 20:33 WIB
fin.co.id - Spanduk yang menampilkan calon Gubernur Jakarta, Ridwan Kamil, mengenakan jersey Persib Bandung dan topi Totopong sambil mendukung Persija Jakarta, telah menimbulkan kehebohan.
Ridwan Kamil, yang merupakan calon Gubernur nomor urut 1, mengungkapkan keprihatinannya terhadap provokasi yang muncul dari spanduk tersebut.
"Iya, yang pertama begini. Kita kan sudah janjian politiknya riang gembira. Jadi saya menyesalkan provokasi-provokasi itu yang dibikin oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab," katanya kepada wartawan, di bilangan Jakarta Selatan, Rabu, 30 Oktober 2024.
Ridwan Kamil menekankan pentingnya menghindari politik identitas yang bisa memecah belah, dengan menyatakan bahwa politik identitas tidak selalu agama dan bisa merujuk pada etnisitas.
"Satu-satunya dari tiga pasang yang menulis kata membentuk manusia Pancasila itu hanya pasangan RIDO, yang lain nggak pakai," tegasnya.
Ia juga menyerukan agar kampanye dilakukan dengan gagasan positif, bukan dengan membenturkan identitas.
"Nah itu saya kira bukan kelasnya Jakarta lah untuk melakukan kampanye seperti itu," tutupnya. (DSW/FAJ)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com