Prabowo Instruksikan Menteri hingga Eselon I Pakai Mobil Dinas Maung Pindad, DPR: Sebuah Kebanggaan yang Luar Biasa

fin.co.id - 29/10/2024, 13:20 WIB

Prabowo Instruksikan Menteri hingga Eselon I Pakai Mobil Dinas Maung Pindad, DPR: Sebuah Kebanggaan yang Luar Biasa

Presiden RI Prabowo Subianto saat menggunakan mobil Maung buatan PT Pindad tiba di Bandara Adi Sucipto Yogyakarta , Kamis 24 Oktober 2024. Foto: Istimewa

fin.co.id - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati menyambut baik rencana Presiden Prabowo Subianto yang menginstruksikan menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih untuk menggunakan mobil dinas Maung buatan PT Pindad. Menurutnya, instruksi tersebut menjadi kebanggaan luar biasa agar pemerintah bisa berpihak kepada produk lokal.

"Arahan Pak Prabowo untuk menggunakan mobil dari Pindad buatan anak bangsa buatan anak negeri itu merupakan sebuah kebanggaan yang luar biasa. Karena kita menginginkan adanya kebijakan dari pimpinan-pimpinan tertinggi yang berpihak kepada IP lokal," kata Saras di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa 29 Oktober 2024.

Lebih lanjut, Saras mengatakan, pemerintahan Prabowo itu bukan hanya mempersoalkan transportasi. Namun, kata dia juga agar Indonesia bisa menggunakan produknya sendiri.

"Mudah-mudahan ini menjadi contoh yang baik untuk menteri-menteri, khususnya Erick Thohir di BUMN. Kemudian perindustrian dan seterusnya," katanya.

Dia mengatakan, ini tidak hanya soal UU no transportasi. Tapi, sambungnya, jauh dari itu untuk mencintai produk anak negeri.

"Karena kita melihat bukan hanya persoalan transportasi tapi juga sebenarnya secara menyeluruh dan beliau sampaikan Pak prabowo sampaikan bukan hanya persoalan transportasi saja tapi bagaimana kita sebagai bangsa Indonesia berpihak pada produk-produk lokal produk-produk bangsa kita," tuturnya.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto berkomitmen tidak menggunakan mobil impor untuk dijadikan kendaraan dinas bagi menteri dan wakil menteri Kabinet Merah Putih.

Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu mengatakan, sebagai gantinya, para Menteri dan Wakil Menteri Kabinet Merah Putih akan menggunakan mobil buatan PT Pindad.

"Minggu depan saya akan pakai mobilnya Maung itu, mobilnya Pindad itu," kata Wakil Menteri Keuangan Anggito Abimanyu di Sekolah Vokasi UGM, Sleman, DIY, Senin 28 Oktober 2024.

Anggito mengatakan, dipakainya Maung produksi perusahaan pelat merah PT Pindad ini sesuai arahan Prabowo yang menginstruksikan pejabat di pemerintahannya agar memakai produk dalam negeri.

"Pak Prabowo sudah bilang, minggu depan tidak ada lagi barang impor untuk mobil eselon I sama menteri, luar biasa," tuturnya.

Anggito menyebut bahwa Pindad telah merancang mobil dengan 70 persen kapasitasnya adalah buatan dalam negeri.

"Profesor Sigit Santosa dari ITB (Direktur Teknologi dan Pengembangan Pindad) yang menyampaikan, dia merancang mobil Indonesia 70 persen itu dari produk dalam negeri," imbuhnya.

(Ani)

Mihardi
Penulis