Kapolda Metro Jaya Mutasi 150 Perwira, Kapolsek hingga Kasat Reskrim

fin.co.id - 28/10/2024, 13:20 WIB

Kapolda Metro Jaya Mutasi 150 Perwira, Kapolsek hingga Kasat Reskrim

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi.

fin.co.id - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto merotasi 150 perwira di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Pejabat yang dirotasi itu mulai dari Kapolsek hingga Kasat Reskrim.

Rotasi itu dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi. Dia mengatakan, hal itu tertuang dalam surat Telegram dengan nomor ST/367/X/KEP./2024 yang ditandatangani Karo SDM Polda Metro Jaya, Kombes Muh Dwita Kumu Wardana.

"Benar, TR tersebut dalam rangka tour of duty dan penyegaran organisasi untuk melayani serta melindungi masyarakat," kata Ade Ary kepada wartawan, Senin 28 Oktober 2024.

Berikut sejumlah pejabat yang dirotasi, di antaranya yakni:

1. Kasatresnarkoba Polres Tangerang Selatan, sebelumnya dijabat AKP Bachtiar Noprianto, kini dijabat mantan Kanitreskrim Polsek Ciputat Timur, AKP Pardiman.

2. Kasatresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota kini dijabat AKBP Dicky Fertoffan Bachriel.

3. Kasatreskrim Polres Metro Bekasi kini dijabat oleh Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar.

Sementara berikut daftar rotasi dan mutasi beberapa Kapolsek :

1. Kapolsek Cilandak kini dijabat Kompol Febriman.

2. Kapolsek Mampang Prapatan kini dijabat oleh Kompol Wahid Key.

3. Kapolsek Ciracas kini dijabat oleh Kompol Rohmad Supriyanto.

4. Kapolsek Kemayoran kini dijabat oleh Kompol Agung Ardiansyah.

5. Kapolsek Kalideres kini dijabat oleh Kompol Arnold Ardiansyah.

6. Kapolsek Cengkareng kini dijabat oleh Kompol Abdul Jana.

7. Kapolsek Kelapa Gading kini dijabat Kompol Seto Handoko Putra.

Mihardi
Penulis