Senam Gemoy di Cileduk, Raffi Ahmad dan sejumlah Selebritis Ajak Warga Pilih Andra Soni di Pilgub Banten

fin.co.id - 19/10/2024, 08:55 WIB

Senam Gemoy di Cileduk, Raffi Ahmad dan sejumlah Selebritis Ajak Warga Pilih Andra Soni di Pilgub Banten

fin.co.id  - Ribuan warga Cileduk Kota Tangerang menghadiri Senam Gemoy yang digelar Relawan Sahabat Andra Soni (SAS) di Lapangan Parkir CBD Cileduk, Kota Tangerang, Sabtu (19/10). Senam ini juga langsung dihadiri Calon Gubernur Provinsi Banten nomor urut 02, Andra Soni

Acara Senam Gemoy ini juga dimeriahkan Ketua Tim Pemenangan Andra Soni- Dimyati, Raffi Ahmad  serta para selebritis papan atas Indonesia seperti Charly Setia Banf, Inara Rusli, Celine Evangelista, Ria Ricis, Marshel widyanto, Aurel Hermansyah dan selebritis lainnya.

Kedatangan Cagub Andra Soni dan Cawagub Banten Dimyati Natakusuma dan para selebritis disambut meriah ribuan warga  yang telah memenuhi lokasi Senam Gemoy.  Salah seorang warga bahkan menerikan "Banten maju tanpa korupsi, Andra Soni menang menang menang," teriak seorang pendukung. 

Ketua Tim Pemenangan Andra Soni- Dimyati Raffi Ahmad mengaku bersyukur angka survei pasangan Cagub dan Cawagub Banten Nomor 2 Andra Soni- Dimyati terus meningkat dan meranjak naik. 

"Alhamdulillah survei naik terus, naik terus surveinya dan alhamdulillah berbagai acara (Kampanye) tidak pernah sepi, selalu ramai dihadiri masyarakat, pagi ini senam sehat pak Calon Gubernur Andra Soni, engga pernah sepi , selalu ramai," katanya disela sela acara Senam Gemoy Sahabat Andra Soni.

Raffi juga mengajak untuk seluruh masyarakat Banten khususnya di warga Cileduk Kota Tangerang untuk memberikan dukungan kepada pasangan Cagub -Cawagub nomor urut 2, Andra Soni- Dimyati. Raffi menyakini Provinsi Banten akan jauh lebih baik dan maju jika dipimpin oleh sosok yang kuat dengan komitmen tidak akan korupsi dan sosok ini adalah Andra Soni. 

"Jadi saya Raffi Ahmad disini mengajak masyarakat untuk pilih bang Andra Soni- Dimyati, insyallah saya yakin akan menang," jelasnya.

Program-program yang ada pada pasangan calon Andra Soni- Dimyati, kata Raffi, sudah tepat karena merupakan kebutuhan masyarakat Banten mulai dari sekolah gratis, dana desa, jaminan kesehatan dan lainnya.

AJAK COBLOS NO 2

Dalam kesempatan tersebut, Andra Soni menyampaikan program-programnya sebagai calon Gubernur Banten periode 2024-2029 seperti sekolah gratis, peningkatan pelayanan kesehatan, dana desa, lapangan pekerjaan, pupuk petani dan banyak lagi lainnya. 

Andra Soni dan Dimyati juga memberikan pengarahan tata cara melakukan pencoblosan di TPS , pertama buka kertas suaranya kedua coblos kertas suara pasangan nomor 02 Andra Soni- Dimyati. 

"Jadi ayo coblos nomor 2 Andra-Dimyati, saya mau Banten berubah menjadi jauh lebih baik lagi,ingin orang Cileduk jadi Gubeenur?coblos Andra Soni," katanya dihadapan ribuan pendukungnnya.

Andra juga mengatakan dirinya merupakan warga asli Cileduk, bahkan dirinya sejak kecil dan dibesarkan di Cileduk Kota Tangerang, karenanya, Andra menginginkan Cileduk menjadi jauh lebih baik dari berbagai permasalahan yang ada. 

"Saya pingin Cileduk lebih maju, transportasi massalnya akan kita tingkatkan, kita akan kordinasi dengan DKI Jakarta, kita juga akan mengratiskan sekolah SMA/K negeri dan swasta, saya ingin semua anak - anak bisa sekolah," tutupnya.

Sebelumnya, Calon Gubernur Andra Soni menjalani masa kampanye di wilayah Kabupaten Tangerang, pada Jumat, (4/10) di antaranya Kecamatan Cikupa dan Curug. Dalam agendanya itu, Andra Soni menggelar senam gemoy bareng warga Tangerang. Bahkan Andra Soni turun ke panggung agar bisa berada di tengah-tengah warga.

Afdal Namakule
Penulis