Gibran-Kaesang Santai Tanggapi Serangan Netizen, Pakar: Mereka Tunjukan Kedewasaan Berpolitik, Tidak Mudah Tersinggung

fin.co.id - 02/10/2024, 19:50 WIB

Gibran-Kaesang Santai Tanggapi Serangan Netizen, Pakar: Mereka Tunjukan Kedewasaan Berpolitik, Tidak Mudah Tersinggung

Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi kembali menyita perhatian publik. Kali ini, ulahnya yang menjadi sorotan yakni soal dirinya memakai rompi bertuliskan Mulyono saat blusukan.

Selain itu, Widiya mengatakan bahwa dalam perspektif komunikasi politik, penggunaan rompi bertuliskan "Putra Mulyono" oleh Kaesang adalah bentuk humor politik yang mengekspresikan gaya politik santai, rendah hati, dan cenderung nyeleneh.

“Seperti yang saya katakan tadi, generasi milenial, zilenial, dan alpha punya cara tersendiri dalam menyampaikan pesan politik dan menjawab stigma negatif. Kaesang dengan gaya Jawa cenderung tidak membalas tudingan secara frontal,” jelasnya.

Widiya juga menyebutkan bahwa tradisi seperti ini bagus untuk membentuk budaya politik di masa depan, agar politik tidak lagi diwarnai oleh ketegangan, kemarahan, dan keributan yang merusak persatuan bangsa.

"Kaesang seakan mau bilang, ya ora popo mau kritik saya, tapi saya juga punya cara sendiri menjawab apa yang orang stigma negatif ke saya, berpolitik gak usah baper-baperan, justru berpolitik riang gembira menjadi tujuan utama dari pesan Kaesang tersebut,” tutupnya. (*) 

Afdal Namakule
Penulis