Entertainment . 21/09/2024, 09:06 WIB

Pestapora 2024 : Indosat Oredoo IM3 Sediakan Executive Lounge Untuk Pengunjung Konser

Penulis : Tuahta Aldo
Editor : Tuahta Aldo

fin.co.id - Indosat Oredoo IM3 berbagi kenyamanan dan kemudahan bagi para pengunjung Pestapora 2024, dengan menghadirkan booth “Stasiun IM3".

Kehadiran “Stasiun IM3” di Pestapora 2024, memberikan kenyamanan dan kemudahan dengan konsep yang terinspirasi dari stasiun kereta api.

Konsep itu diangkat oleh IM3, karena Stasiun merupakan tempat persinggahan yang menyediakan banyak fasilitas yang nyaman bagi penumpang.

Stasiun IM3 ini akan menjadi titik beristirahat dan tempat berkumpul bagi para penonton Pestapora 2024, sehingga kamu tidak perlu khawatir.

Dalam Stasiun IM3, terdapat banyak charging station yang dapat digunakan oleh para penonton, serta photo spot dengan immersive photo experience.

Selain itu, tersedia juga paket Freedom Internet HOT PROMO dengan extra kuota TikTok dan hadiah langsung untuk pembelian produk IM3 mulai Rp 25.000.

IM3 juga menghadirkan IM3 Postpaid Executive Lounge, menawarkan kenyamanan ekstra untuk pengguna IM3 Postpaid berupa ruangan dengan pendingin yang nyaman.

Executive Lounge IM3 menyediakan kursi pijat, sofa, hingga minuman segar gratis bagi para pengunjung Pestapora 2024 selama 3 hari.

Di Pestapora 2024 ini, IM3 menyediakan layanan Gerai IM3 untuk berlangganan IM3 Postpaid dengan promo menarik, eSIM, dan pusat pengaduan.

IM3 mengajak generasi muda untuk menikmati hidup simpel di Pestapora bareng IM3 yang diadakan mulai 20, 21, dan 22 September 2024, di Gambir Expo.

IM3 mengajak penikmat musik tanah air merasakan pengalaman nonton Pestapora 2024 yang lebih simpel, dengan beragam aktivitas dan fasilitas yang menarik. 

Tingginya animo dan padatnya penonton Pestapora 2024, IM3 akan mengoptimalkan jaringan di seluruh lokasi acara di JI-Expo Kemayoran Jakarta.

Upaya ini untuk memastikan pengalaman mengesankan pelanggan IM3, untuk terus terhubung dan berjejaring di media sosial selama Pestapora 2024 berlangsung.

           
© 2024 Copyrights by FIN.CO.ID. All Rights Reserved.

PT.Portal Indonesia Media

Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210

Telephone: 021-2212-6982

E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com