fin.co.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan program prioritas Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jakarta Tahun 2025. Hal itu disampaikannya di Kawasan Johar Baru, Jakarta Pusat, Selasa 17 September 2024.
"Ada beberapa termasuk Jakarta menuju kota global ke Daerah Khusus Jakarta (DKJ) ya kan, itu diakomodir," katanya di lokasi.
Meski demikian, kata Heru, tentu poin utama ialah penanggulangan banjir dan pembuatan sea wall (tanggul pantai). Kemudian, sambungnya, soal pengentasan kemiskinan.
"Lantas pengentaskan kemiskinan, ketahanan di dalam ekonomi global 2025-2026 berbasis UMKM," tuturnya.
Kemudian, lanjut Heru, pihaknya bakal memfokuskan program penanganan kemacetan yang selama sini selalu menjadi masalah. Terutama disaat jam kerja atau sekitar pagi hingga sore hari.
"Kepastian air bersih untuk masyarakat. Ada beberapa sih, banyak, antara lain lima ada sekian poin, tapi yang prioritas kurang lebih seperti itu," tukasnya.
Orang nomor satu di Jakarta ini menegaskan, lima program prioritas itu menjadi fokus pemerintah dalam mewujudkan Jakarta sebagai kota global setelah tak lagi menyandang status ibu kota.
Baca Juga
Sekadar informasi, DPRD DKI Jakarta telah menyetujui Raperda tentang APBD 2024 senilai Rp81,7 triliun. Pembahasan itu disampaikan saat rapat paripurna bersama Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono.
(Can)