Long Weekend Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Ganjil Genap dan One Way Akan Diterapkan di Jalur Puncak Bogor

fin.co.id - 14/09/2024, 18:37 WIB

Long Weekend Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Ganjil Genap dan One Way Akan Diterapkan di Jalur Puncak Bogor

Sistem ganjil genap akan diterapkan di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama long weekend peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

fin.co.id - Sistem ganjil genap akan diterapkan di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama long weekend peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Rekayasa lalu lintas ini sudah mulai dilakukan sejak Jumat 13 hingga 16 September 2024.

"Dilakukannya rekayasa salah satunya ganjil genap yang dimulai dari hari Jumat sore sampai hari Senin. Karena itu tanggal merah," kata Kasatlantas Polres Bogor, AKP Rizky Guntama kepada wartawan, Sabtu 14 September 2024.

Selain itu, kata dia, pihaknya juga akan menerapkan sistem satu arah alias one way. Namun, kata dia, one way diterapkan secara situasional.

"Rekayasa satu arah tetap kita berlakukan sesuai dengan indikator yang kita miliki, apakah memang diperlukan satu arah naik ke atas ke puncak atau sebaliknya menuju Jakarta," tuturnya.

Dijelaskannya, peningkatan volume arus lalu lintas diprediksi terjadi hari ini. Pihaknya mengimbau pengendara atau wisatawan menuju ke Puncak agar selalu menaati aturan lalu lintas yang berlaku.

"Untuk prediksi peningkatan di hari Sabtu sudah mulai banyak kendaraan yang akan naik ke Puncak. Sampai dengan mungkin puncaknya adalah di hari Senin. Tetap menjaga kehati-hatian, cek kondisi fisik dan kondisi kendaraan, baik roda dua maupun roda empat. Kemudian patuhi aturan lalu lintas baik kelengkapan dari administrasi maupun kelengkapan kendaraan," imbuhnya.

(Raf)

Mihardi
Penulis