Ekonomi . 06/09/2024, 10:54 WIB
fin.co.id – PT Brantas Abipraya (Persero),
perusahaan konstruksi milik negara, berhasil meraih dua penghargaan dalam acara
PaDi UMKM Hybrid Expo & Conference 2024 (27./8). Penghargaan ini
diraih atas pencapaian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Konstruksi ini menduduki
peringkat satu BUMN Tipe C dengan volume transaksi terbanyak dan peringkat satu
buyer group dengan volume transaksi terbanyak.
Capaian ini sebagai bukti
komitmen perusahaan dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah
(UMKM) di Indonesia melalui platform Pasar Digital (PaDi) UMKM yang diinisiasi
oleh Kementerian BUMN.
“Melalui penghargaan ini, Brantas Abipraya menunjukkan betapa kuatnya peran Perusahaan dalam
berkontribusi memperkuat ekosistem UMKM di tanah air. Kami pun akan terus
berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan UMKM Indonesia, hal ini diyakini
karena memiliki peran penting dalam menggerakkan perekonomian nasional,” ujar
Tumpang Muhammad, Direktur SDM dan Umum Brantas Abipraya.
Penghargaan tersebut diserahkan dalam acara Penutupan dan Penyerahan Penghargaan PaDi UMKM Hybrid
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com