Primajasa Equestrian Hadirkan Bus dengan Fasilitas Nyaman Untuk Membawa Kuda

fin.co.id - 02/09/2024, 20:23 WIB

Primajasa Equestrian Hadirkan Bus dengan Fasilitas Nyaman Untuk Membawa Kuda

Primajasa Equestrian Hadirkan Bus Kuda (Dokumen PO Primajasa)

fin.co.id - Perusahaan Otobus (PO) Primajasa kini merilis armada bus terbaru, namun kali ini tidak dirancang untuk mengangkut para penumpang.

Berdasarkan informasi yang fin.co.id dapat, bus terbaru milik PO Primajasa tersebut diberikan nama 'Primajasa Equestrian' yang digunakan untuk mengangkut penumpang.

Bus baru tersebut sudah diumumkan melalui akun media sosial (medsos) Instagram @PrimajasaEquestrian serta akun @Raishamahpud.

"Memperkenalkan transportasi bus kuda baru kami," tulis akun @PrimajasaEquestrian saat fin.co.id kutip, Senin 2 September 2024.

Menurutnya bus tersebut telah dirancang dengan beberapa fitur yang memprioritaskan kenyamanan kuda selama di perjalanan, sehingga hewan selalu aman di dalam kabin.

"Dirancang dengan fitur inovatif, yang memprioritaskan kenyamanan dan keamanan kuda kesayangan kami," jelasnya.

Dalam postingan Primajasa Equestrian, ditampilkan seluruh fasilitas kabin untuk kuda yang berada di bagian belakang, lengkap dengan akses naik turun kuda.

"Bus kami memiliki harness yang empuk, kios yang luas dan area istirahat untuk memastikan bahwa kuda kuda selalu nyaman," penjelasan akun @PrimajasaEquestrian.

PO Primajasa memastikan seluruh kuda yang dibawa oleh Primajasa Equestrian akan dilayani dengan hati hati, agar selalu nyaman selama perjalanan.

"Bergabunglah dengan kami dalam perjalanan, dimana setiap langkah diambil dengan hati hati," tuturnya.

Tidak hanya mementingkan kuda, PO Primajasa juga mementingkan kenyamanan penumpang dengan menyediakan kursi nyaman di bagian depan.

Nampak PO Primajasa merancang bus ini dengan tampilan depan belakang seperti JetBus 3, serta pintu belakang untuk keluar masuk kuda.

Tuahta Aldo
Penulis