Nasional . 26/08/2024, 20:18 WIB
fin.co.id - Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Banten, Airin Rachmi Diany merespons teguran Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri. Dia mengatakan, teguran Megawati kepada dirinya saat berpidato usai memberikan rekomendasi kepada bakal pasangan calon kepala daerah di Pilkada Serentak 2024.
Airin mengatakan, teguran Megawati itu merupakan bentuk rasa kasih sayang Ibu terhadap putra dan putrinya. Teguran itu juga, kata dia, merupakan motivasi untuk tetap kuat.
"Itu suatu hal yang jadi motivasi, perempuan tetap kuat, perempuan harus turun ke lapangan," katanya kepada wartawan di DPP PDIP Jakarta, Senin 26 Agustus 2024.
Airin menyampaikan, siapa pun calonnya harus turun ke bawah. Hal tersebut guna memastikan keluh dan kesah masyarakat yang terjadi di lapangan.
"Yang tadi ibu sampaikan, kita harus menjaga prikemanusiaan, bagaiamana kita bekerja untuk masyarakat dengan turun langsung ke masyarakat, semua bener, semuanya bener," ucap Airin.
Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri meminta bakal calon gubernur Banten 2024 Airin Rachmi Diany bersuara apabila kelak memutuskan bergabung dengan PDIP.
Tak berhenti di situ, Megawati juga meminta agar momen pilkada bukan sekadar untuk mengumbar janji manis, namun harus benar bekerja untuk rakyat. Putri dari Bung Karno ini juga menegaskan, PDIP tak ingin sekadar dijadikan sebagai kendaraan politik.
"Harus satu kata dengan perbuatan," kata Megawati saat berpidato setelah memberikan rekomendasi pilkada di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin 26 Agustus 2024.
Di sisi lain, Megawati juga menyoroti soal adanya tindakan terstruktur, sistematis, dan masif (TSM) yang menyerang PDIP. Dia meminta Airin bersuara apabila PDIP diserang dengan TSM.
"Airin! ngomong yang keras! Iya dong. Kalo elo udah masuk PDIP loh, awas loh ya," kata Megawati.
Dia juga sempat bercerita soal meminta Airin mengenakan baju berwarna merah-hitam saat menyambangi DPP PDIP. Pasalnya, Airin telah diumumkan sebagai bakal cakada Banten 2024.
"Saya tadi nanya ke Mbak Airin, nanti musti pakai merah item lho. Iya lah, mau dijadikan masa enggak pakai merah item. Ya gimana," imbuhnya.
Megawati menegaskan bahwa dirinya bakal mengajarkan semua calon kepala daerah yang diusung PDIP untuk berdialektika dalam dinamika politik tetkait aksi dan reaksi. Ia meminta semua calon ikhlas untuk belajar dan bekerja sesuai dengan ideologi negara yang dipegang teguh oleh PDIP.
Bila memang tak bersedia, Megawati mengaku tak mempermasalahkan bila yang bersangkutan tak bersedia. "Nanti saya ajarkan itu, siapa yang ndak mau nurut, out. Gitu aja," ucapnya.
(Can)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com