News . 25/08/2024, 17:28 WIB
fin.co.id - Anies Baswedan bakal diusung PDIP menjadi calon gubernur (cagub) DKI Jakarta di pemilihan gubernur (Pilgub) 2024.
Hal itu dibocorkan oleh Presiden Partai Buruh Said Iqbal. Bahkan Said Iqbal menyebut jika Anies bakal diantar langsung PDIP dan Partai Buruh saat daftar jadi cagub ke KPU DKI Jakarta pada 27 Agustus 2024.
Saat ditanya terkait hal itu, Anies mengaku belum mengetahuinya.
"Belum tahu," singkat Anies di Kampung Susun Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara pada Minggu, 25 Agustus 2024.
Anies juga mengaku belum mengetahui siapa sosok yang bakal mendampinginya sebagai calon wakil gubernur di Pilgub DKI Jakarta 2024.
"Belum tahu," ucap Anies.
Sebelumnya diberitakan, Said Iqbal membocorkan jika Anies Baswedan secepatnya bakal dideklarasikan menjadi calon gubernur (cagub) DKI Jakarta oleh PDIP.
Said Iqbal mengatakan, nantinya Anies bakal diantarkan langsung oleh PDIP dan Partai Buruh mendaftar ke KPU DKI Jakarta sebagai cagub tanggal 27 Agustus 2024 mendatang.
"Tanggal 27, kami bersama PDIP akan mengantarkan Pak Anies ke KPUD DKI ya," kata Said Iqbal di depan kantor KPU RI, Jakarta Pusat pada Minggu, 25 Agustus 2024.
Kendati demikian Said Iqbal belum mau membocorkan siapa calon wakil gubernur (cawagub) dari Anies Baswedan.
Yang pasti kata Said Iqbal, cawagub dari Anies Baswedan bukan dari Partai Buruh.
"Wakilnya saya nggak tahu, coba tanyakan ke PDIP. Partai Buruh tidak mencalonkan wakilnya. Suara kita kan masih kecil," kata dia. (Cah)
PT.Portal Indonesia Media
Alamat: Graha L9 Lantai 3, Jalan Kebayoran Lama Pal 7 No. 17, Grogol Utara, Kebayoran Lama, RT.7/RW.3 Kota Jakarta Selatan 12210
Telephone: 021-2212-6982
E-Mail: fajarindonesianetwork@gmail.com